Minggu, 11 Mei 2025

Nasional

Detik-detik Rumah Hasto Kristiyanto Digeledah KPK seusai Mangkir, 7 Polisi Berlaras Panjang Berjaga

Selasa, 7 Januari 2025 18:11 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - KPK RI menggeledah kediaman Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto terkait kasus dugaan suap dan perintangan penyidikan.

Penggeledahan dilakukan setelah Hasto mangkir dari pemanggilan lembaga antirasuah tersebut.

Penggeledahan rumah Hasto oleh tim penyidik KPK masih berlangsung pada Selasa (7/1/2025) sore.

Sehingga belum diketahui apa saja yang ditemukan penyidik dalam penggeledahan itu.

Adapun kediaman Hasto yang digeledah KPK berada di Bekasi, Jawa Barat.

Berdasarkan pantauan TribunBekasi.com pukul 15.20 WIB, kediaman Hasto nampak dijaga oleh sejumlah personel kepolisian dengan senjata laras panjang.

Setidaknya ada 7 anggota personel kepolisian yang berjaga di lokasi dengan atribut seragam lengkap.

Baca: Gegara Ceramah Tentang Korupsi, Imam Masjid Dianiaya Anak Kades, Korban Alami Luka dan Trauma

Baca: Kilas Peristiwa: Beda Nasib, Kisah Jhonny Suhendar Adik Freddy Budiman yang Lolos Hukuman Mati

Tidak hanya anggota kepolisian, kediaman Hasto juga dijaga Satgas Partai, Cakra Buana.

Secara terpisah, juru bicara (jubir) PDIP, Mohamad Guntur Romli, menyebut Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto, menghadiri HUT PDIP ke-52 saat kediamannya digeledah KPK.

"Mas Hasto sedang tidak di rumah (saat KPK melakukan penggeledahan). (Hasto) di acara partai, rangkaian HUT partai," katanya, Selasa, kepada Tribunnews.com.

Guntur juga menilai penggeledahan terhadap kediaman Hasto merupakan wujud pengalihan isu terkait laporan Organized Crime and Corruption Reporting Project (OCCRP) yang memasukkan Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi) sebagai finalis pemimpin terkorup di dunia tahun 2024.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul PDIP Ungkap Hasto Hadiri HUT Partai saat Rumahnya di Bekasi Digeledah KPK

#kpk #hastokristiyanto #sekjenpdip #pdiperjuangan

Editor: Dimas HayyuAsa
Video Production: Afifah Maelani
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Hasto Kristiyanto   #KPK   #PDIP   #partai

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved