Sabtu, 10 Mei 2025

LIVE UPDATE

Muda-mudi Antusias Sambut Perayaan Tahun Baru 2025 di Tepi Laut Kota Tanjungpinang Batam

Selasa, 31 Desember 2024 23:44 WIB
Tribun Batam

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

Laporan wartawan, Tribun Batam - Endra Kaputra
TRIBUN-VIDEO.COM - Kawasan Tepi Laut Tanjungpinang, tepatnya di Tugu Sirih telah ramai didatangi warga mulai pukul 19.00 WIB, Selasa (31/12/2024).

Warga yang datang tampak terlihat mulai dari anak-anak, muda-mudi hingga orang tua.

Kawasan yang luas dan beralaskan batu keramik, membuat kenyamanan bagi warga untuk duduk dengan santai.

Pantauan Tribunbatam.id, sejumlah persimpangan jalan juga ada petugas kepolisian dari Satlantas Polresta Tanjungpinang dan Dishub Kota untuk mengatur arus lalu lintas. 

Baca: Objek Wisata Kabupaten Aceh Tengah Ramai Pengunjung, Pilih Rayakan Tahun Baru dengan Camping

Asiknya di kawasan Tepi Laut Tanjungpinang ini, banyak para pelaku UMKM yang berjualan.

Berbagai jenis makanan dan minuman ada dijual. Baik menu dalam negeri maupun luar negeri.

Ditambah lagi, kawasan ini juga menyediakan jasa permainan untuk anak-anak hingga dewasa.

Diantaranya, Mandi Bola hingga jasa sewa mobil, skuter, dan motor listrik.(*)

# Tahun Baru # Tanjungpinang # tepi laut # Tugu Sirih

Editor: Dyah Ayu Ambarwati
Reporter: Adila Ulfa Muna Risna
Video Production: Ika Vidya Lestari
Sumber: Tribun Batam

Tags
   #Tahun Baru   #Tanjungpinang   #tepi laut   #Tugu Sirih

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved