Konflik Ukraina vs Rusia
Pertempuran Sengit Ukraina-Rusia Membentang Sejauh 1.170 Kilometer
TRIBUN-VIDEO.COM - Peperangan terus terjadi di wilayah Ukraina yang terus diserang oleh Rusia.
Meski demikian, Panglima Angkatan Bersenjata Ukraina, Jenderal Oleksandr Syrsky mengatakan, pasukannya melancarkan serangan pada jarak yang membentang sejauh 1.170 kilometer.
Syrsky mengatakan, saat ini situasi paling menantang adalah di wilayah Pokrovsk dan Kurakhove. Posisi pasukan Ukraina di dua kota di barat dan barat daya Donetsk itu terus mengalami kemunduran.
Di Pokrovsk yang merupakan pusat logistik Ukraina di Donetsk, pasukan Kiev mengalami kemunduran, dan terus diserang oleh prajurit Vladimir Putin.
Baca: Merinding Prabowo Ceritakan Besarnya Ketokohan Gus Dur Dihadapan Mahasiswa Indonesia di Mesir
Baca: Dituding Usir Jemaah saat Salat Jumat demi Gibran, Paspampres: Tak Ada Penggeseran dan Pengusiran
Di Kurakhovo, pasukan Rusia telah menguasai jantung kota di lokasi pemerintahan kota. Pasukan Ukraina kini menduduki wilayah industri dan pembangkit listrik di barat kota.
Selain itu, menurut Syrsky, penjajah Rusia telah mengintensifkan tekanan mereka pada wilayah Kramatorsk, Toretsk, dan Vremivka.
Untuk hari ketiga berturut-turut, musuh telah terlibat dalam aksi ofensif intensif di wilayah Kursk, berusaha memaksa Pasukan Pertahanan Ukraina keluar dari Federasi Rusia.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Jenderal Syrsky: Pertempuran Sengit Ukraina-Rusia Membentang Sejauh 1.170 Kilometer
Video Production: Bayu Pratama
Sumber: Tribunnews.com
Konflik Ukraina vs Rusia
Serangan Rusia Serbu Wilayah Perbatasan Sumy Ukraina, Ledakan Hebat Picu Kerusakan hingga Kebakaran
5 hari lalu
Konflik Ukraina vs Rusia
Militer Rusia Serang Ibu Kota Ukraina, Wilayah Kyiv Luluh Lantak Terbakar Hebat, 11 Orang Terluka
5 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Frustasi Gagal Capai Perdamaian Perang, Trump Kecewa Putuskan Mundur Jadi Mediator Rusia-Ukraina
6 hari lalu
Konflik Ukraina vs Rusia
Ukraina 'Tertekan' Terus Diserang Rusia, Kharkiv Dihantam Drone & Porak-poranda, 40 Orang Terluka
6 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.