Senin, 12 Mei 2025

Tribunnews Update

Hamas Rilis Video Sandera Warga AS Menangis di Gaza Minta Diselamatkan Trump, Ini Reaksi PM Israel

Senin, 2 Desember 2024 12:15 WIB
Tribun Video

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu menanggapi video yang dirilis Hamas, memperlihatkan sandera asal Amerika Serikat (AS).

Adapun pria yang disandera itu bernama Edan Alexander (20), yang memohon kepada Presiden terpilih AS, Donald Trump untuk membebaskan dirinya.

Baca: 16 Rudal Balistik, Rudal, & Drone Jadi Senjata Yaman Luncurkan Operasi Tingkat Atas ke Sekutu Israel

Menurut laporan Kantor PM Israel, Sabtu (30/11/2024), Netanyahu mengaku telah berbicara dengan keluarga Edan.

Ia mengaku merasakan penderitaan yang dialami sandera itu beserta keluarganya.

Netanyahu pun berjanji, bahwa Israel bertekad untuk membawa pulang semluruh sandera yang ditawan Hamas.

Baca: Eks Menhan Israel Ucap Netanyahu Lakukan Kejahatan Perang di Gaza: IDF Bukan Tentara Paling Bermoral

"Perdana Menteri Netanyahu mengatakan, dalam percakapan tersebut, bahwa ia merasakan penderitaan yang dialami Edan," tulis Kantor PM Israel.

Di sisi lain, Netanyahu juga mengatakan, video itu adalah perang psikologis yang kejam.

Sebagai informasi, dalam video berdurasi 3 menit itu, Edan Alexander tampak pucat dan duduk di ruang gelap di dekat dinding.

Baca: Teriakan ISRAEL TERORIS Menggema! Tak Dihadiri Anies, Potret Habib Rizieq Shihab di Reuni PA 212

Ia kemudian berbicara kepada keluarganya, PM Israel Benjamin Netanyahu dan Donald Trump.

Di akhir, Edan bahkan terlihat menangis, mengaku rindu dengan keluarganya. (Tribun-Video.com/timesofisrael.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di timesofisrael.com dengan judul Netanyahu speaks with family of Edan Alexander after release of Hamas propaganda footage

# TRIBUNNEWS UPDATE # sandera # perang # Israel # Palestina # Hamas # Gaza
Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Ninaagustina
Video Production: Muhammad Ulung Dzikrillah
Sumber: Tribun Video

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #sandera   #perang   #Israel   #Palestina   #Hamas   #Gaza

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved