To The Point
Lawan Politik Uang di Bandung, Sahrul-Gun Gun Adakan Sayembara bagi Warga Pemilik Bukti Kecurangan
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Pasangan Calon Bupati Bandung nomor urut 1, umumkan sayembara bagi warga yang memiliki video kecurangan pemilu di Bandung.
Pernyataan tersebut dikeluarkan Paslon Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan terkait praktik politik uang yang sedang heboh sejak proses Pilkada Rabu, (27/11/2024).
Sahrul menegaskan bahwa pihaknya akan memberikan hadiah khusus bagi masyarakat yang berani melaporkan kasus tersebut.
"Akan kami berikan hadiah khusus dan akan kami berikan perlindungan secara hukum, dan videonya untuk diserahkan kepada tim hukum pasangan nomor urut 1 untuk ditindaklanjuti sesuai aturan yang berlaku," katanya melalui pesan singkat pada Jumat (29/11/2024), melansir Kompas.com, Sabtu (30/11/2024).
Baca: Panas! Jokowi Tantang Pembuktian Soal Partai Coklat untuk Menangkan Paslon di Pilkada: Buktikan Saja
Diketahui bahwa sayembara ini diadakan Sahrul untuk mendukung proses Pilkada agak berjalan secara jujur dan akuntabel.
Sahrul juga mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga proses demokrasi agar bisa berjalan dengan tetap bermartabat.
Sementara itu terkait keunggulannya dalam data Sirekap, Sahrul beranggapan bahwa alat tersebut hanya dijadikan penggiring opini publik mengenai siapa pemenang pemilu.
Ia menegaskan bahwa penetapan hasil Pilkada tetap dilakukan pada pleno di tingkat kabupaten. (Tribun-Video.com/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sahrul Gunawan Gelar Sayembara, Ada Hadiah Khusus bagi Pemilik Video Kecurangan Pilkada Bandung"
# Pilkada 2024 # politik uang # money politic # Sahrul Gunawan # Gun Gun Gunawan # Cabup Bandung
Reporter: Putri Dwi Arrini
Video Production: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Sumber: Kompas.com
BREAKING NEWS
BREAKING NEWS: Terbukti Money Politic, MK Diskualifikasi Semua Paslon Pilkada di Barito Utara
4 jam lalu
Live Update
Pleno Rekapitulasi PSU Tasikmalaya Diwarnai Demo Warga, Protes soal Money Politic
Kamis, 24 April 2025
Live Update
Diduga Lakukan Pembiaran Mobilisasi ASN jelang PSU, Bawaslu Taliabu Beri Ancaman Pidana Politik Uang
Sabtu, 5 April 2025
Live Update
KPU Kukar Resmi Tetapkan Paslon dan Nomor Urut PSU 2025, Aulia dan Rendi Optimis Ulangi Kemenangan
Senin, 24 Maret 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.