Nasional
2 Jenderal Tinggi Diturunkan Kapolri Usut Tuntas Kasus Polisi Tembak Polisi AKP Dadang
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Dua orang jenderal, sampai diturunkan ke Sumatera Barat untuk mengungkap kasus polisi tembak polisi di Polres Solok Selatan.
Tak main-main, Kapolri memerintahkan Kadiv Propam Polri, Irjen Abdul Karim dan Irwasum Polri Irjen Dedi Prasetyo melakukan pengawasan dalam rangkaian penyidikan kasus tersebut.
Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho menjelaskan bahwa Kapolri memberi atensi penuh untuk proses hukum yang tengah berlangsung.
Baca: Diberondong Tembakan AKP Dadang, Ajudan Sigap Selamatkan Kapolres Solok Selatan ke Ruang Tengah
Di sisi lain, Sandi menegaskan jika Korps Bhayangkara akan menindak tegas apapun pelanggaran yang terjadi tanpa pandang bulu.
Baca: AKP Dadang Sempat Ancam Polisi Lain seusai Eksekusi AKP Ulil: Awas Kalau Ada yang Mau Nangkap Saya
"Bapak Kapolri juga sudah menegaskan pada waktu kemarin, akan tindak tegas sesuai dengan hukum yang berlaku, baik terkait dengan pidana maupun yang terkait dengan masalah ke etiknya," ucapnya.
Dalam kasus ini, Kabag Ops, AKP Dadang Iskandar diketahui menembak mati Kasatreskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto.
Adapun kasus ini terjadi setelah Sat Reskrim Polres Solok Selatan mengungkap dan menangkap pelaku tambang galian C.
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
# kapolri # akap dadang # dadang # polisi tembak polisi # solok selatan
Video Production: Tri Susilo Mardhani
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Emak-emak Ngotot Minta Kapolri Tangkap Dedi Mulyadi seusai Buat Gebrakan-gebrakan Baru di Jabar
5 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Alasan Emak-emak Ngotot Minta Kapolri Tangkap Dedi Mulyadi, Cemburu Program Gubernur Jabar Bagus
5 hari lalu
Tribunnews Update
Penampakan Dokumen Rahasia Hasto yang Dibawa Connie: Skandal Kapolri & Pelanggaran Keluarga Jokowi
Sabtu, 26 April 2025
TRIBUNNEWS ON FOCUS
[FULL] Kala Jokowi Diterpa Isu Miring, Sinyal Polri 'Membentengi' seusai Sespimmen Sowan ke Solo
Selasa, 22 April 2025
Tribunnews Update
Kapolri Mutasi 49 Pati dan Pamen Polri, Deputi Penindakan KPK Irjen Rudi Setiawan Jadi Kapolda Jabar
Senin, 14 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.