Tribun Video Update
Menteri Pertahanan Israel Yoav Gallant Dipecat, PM Netanyahu Tunjuk Israel Katz sebagai Gantinya
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Di tengah memanasnya konflik antara Israel dengan Gaza dan Lebanon, Perdana Menteri Benjamin Netanyahu malah memecat Menteri Pertahanan Yoav Gallant.
Pada Selasa (5/11/2024) malam, Netanyahu mengumumkan pemecatan Yoiav Gallant yang didasari pada kepercayaan yang terus memudar.
Baca: Netanyahu Tunjuk Israel Katz Gantikan Yoav Gallant: Misi Lenyapkan Hamas & Bebaskan Tawanan di Gaza
Posisi Yoav Gallant pun kini digantikan oleh Israel Katz, yang sebelumnya merupakan Menteri Luar Negeri Israel.
Sementara itu, Gideon Saar ditunjuk menjadi Menteri Luar Negeri Israel yang baru.
Dikutip dari Tribunnews, lewat cuitan X-nya, Katz berterima kasih pada Netanyahu yang menunjuknya sebagai Menteri Pertahanan.
Baca: Kritik Pedas Netanyahu hingga Pecat Menhan Yoav Gallant, Israel Katz Ditunjuk untuk Menggantikan
Ia mengaku menerima tanggung jawab itu dengan penuh hormat.
Katz lantas berjanji untuk mencapai tujuan perang dan mengembalikan para sandera yang ditawan di Gaza.
Misi utama Katz adalah memberantas Hamas di Gaza, Hizbullah di Lebanon, dan militan Iran.
Beberapa jam setelah pemecatan Gallant, ribuan pengunjuk rasa berkumpul di pusat komersial Isral. Tel Aviv.
Baca: BREAKING NEWS: Netanyahu Pecat Menteri Pertahanan Yoav Gallant, Israel Katz Ditunjuk Jadi Pengganti
Mereka memblokir jalan raya dan menyalakan api unggun. (Tribun-Video.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul BREAKING NEWS: Netanyahu Pecat Menteri Pertahanan Yoav Gallant, Tunjuk Israel Katz sebagai Gantinya
# TRIBUN VIDEO UPDATE # Menteri Pertahanan # Netanyahu # Israel # Yoav Gallant # Israel Katz # perang
Reporter: Isti Ira Kartika Sari
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUN VIDEO UPDATE
Israel Pamerkan Roket Baru seusai Tolak Usulan Hamas untuk Gencatan Senjata 5 Tahun di Gaza
Selasa, 29 April 2025
TRIBUN VIDEO UPDATE
UPDATE Perang Gaza: Israel Luncurkan Roket Baru seusai Tolak Gencatan Senjata 5 Tahun
Selasa, 29 April 2025
Tribun Video Update
Peserta UTBK di Unmul Ketahuan Bawa HP saat Tes: Dilengkapi Power Bank, Dibalut Tisu Ditempel Dada
Selasa, 29 April 2025
TRIBUN VIDEO UPDATE
Tolak Usulan Gencatan Senjata 5 Tahun, Israel Bersiap Perluas Operasi Militer di Gaza
Selasa, 29 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Mencekam! Rudal Houthi Melesat bak Bom Hiroshima Hanguskan Kapal Nuklir AS-Isreal di Laut Merah
Selasa, 29 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.