TRIBUNNEWS UPDATE
Tak Puas Luncurkan 500 Rudal ke Tel Aviv, Kini Iran Ancam Serang Situs Energi & Gas Israel
TRIBUN-VIDEO.COM - Konflik Iran dengan Israel semakin memanas lantaran saling mengancam akan melakukan serangan balasan.
Terbaru Iran mengancam akan menyerang situs gas dan energi Israel.
Dikutip dari The Times of Israel, ancaman itu disampaikan wakil komandan Korps Garda Revolusi Islam Iran (IRGC) Ali Fadavi.
Ia mengatakan Iran akan menargetkan instalasi energi dan gas Israel.
Tak hanya itu, Ali Fadavi mengancam semua kilang serta ladang Israel akan diserang.
Serangan itu diluncurkan jika Israel menyerang wilayah Teheran.
Menurut Iran akan menjadi kesalahan besar jika Israel menyerang wilayahnya.
“Jika penjajah melakukan kesalahan seperti itu, kami akan menargetkan semua sumber energi, instalasi, dan semua kilang serta ladang gas mereka,” kata Fadavi.
Di satu sisi, Israel mengancam akan menyerang fasilitas minyak Iran.
Dikutip dari Kompas.com, hal itu disampaikan oleh Presiden AS Joe Biden.
Ia mengatakan Washington mendukung dan sedang berunding dengan Israel terkait rencana serangan fasilitas minyak ke Teheran.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "AS-Israel Bahas Kemungkinan Menyerang Fasilitas Minyak Iran"
Baca: Israel Terpojok Diserang Berbagai Arah, Irak Pamer Senjata Canggih Baru, Tembus Irone Dome Zionis
Baca: Pesan Bertinta Merah IRGC Terhadap Israel Lewat Rudal yang Digunakan untuk Menyerang Zionis
#israel #iran #telaviv #israelpalestineonflict #konfliktimurtengah #perang #konflik
Reporter: Maria Nanda Ayu Saputri
Video Production: Ni'amu Shoim Assari Alfani
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Israel Tak Bisa Tangani Krisis, UEA Tegas Tolak Permintaan Zionis Biayai Rencana Bantuan Gaza
3 hari lalu
Tribunnews Update
Publik Kritik Keras Rencana Bill Gates Uji Coba Vaksin TBC bak 'Kelinci Percobaan', Ini Kata Menkes
4 hari lalu
Tribunnews Update
Sosok Robert Francis Prevost Resmi Jadi Paus Baru Umat Katolik, Paus Pertama dari AS Dalam Sejarah
4 hari lalu
Tribunnews Update
Pengakuan Ibu dari Balita di Kendari yang Tewas dalam Kebakaran karena Ditinggal, Ini Sosoknya
4 hari lalu
Tribunnews Update
Situasi Mencekam, Viral Aksi Anarkis 50 Pria Bertopeng Satroni dan Hancurkan 2 Rumah Petani di Pati
4 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.