VIRAL NEWS
Didampingi Kakak hingga Razman Nasution, Vadel Badjideh Jalani Pemeriksaan Perdana di Kepolisian
TRIBUN-VIDEO.COM - Vadel Badjideh hari ini memenuhi panggilan penyidik Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Metro Jakarta Selatan setelah sempat absen pada Jumat pekan lalu.
Ia tampak didampingi oleh sang kakak dan juga pengacaranya Razman Nasution.
Mereka tiba di Polres Metro Jakarta Selatan sekira pukul 14.00 WIB.
Dalam keterangannya pada wartawan, Razman meminta agar kliennya tak dipojokkan.
Baca: BABAK BARU! Nikita Mirzani Laporkan Razman Nasution ke Polisi, Diduga Sebar Data Pribadi
Baca: Geram Razman Nasution Sembarangan Umbar Foto USG LM, Nikita Mirzani Lapor ke Polda Metro Jaya
Razman lantas menyinggung hubungan antara artis Nikita Mirzani dengan putri sulungnya, LM yang sempat renggang.
Menurut Razman, pihak keluarga Badjideh menerima LM karena tak diterima oleh Nikita.
Terkait dengan laporan terbaru Nikita terhadap dirinya, Razman memilih enggan ambil pusing.
Sementara itu, Vadel menyatakan dirinya siap menjawab sejumlah pertanyaan yang disampaikan oleh penyidik.
Adapun Vadel disebut akan dicecar sebanyak 20 pertanyaan oleh penyidik dalam pemeriksaan perdananya ini.
Hal ini diungkapkan oleh Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi dalam keterangan pada Jumat (4/10).
Pemeriksaan terhadap Vadel ini berkaitan dengan laporan yang dilayangkan oleh artis Nikita Mirzani.
Nikita melaporkan Vadel atas dugaan tindak pidana pencabulan dan aborsi.
(Tribun-Video.com)
#Vadel Badjideh # Polres Metro Jakarta Selatan # Nikita Mirzani
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Polisi akan Segera Panggil Roy Suryo atas Kasus Tudingan Ijazah Palsu seusai Periksa Saksi-saksi
5 hari lalu
TO THE POINT
Roy Suryo Akan Segera Dipanggil Penyidik Polres Metro Jakarta Selatan terkait Dugaan Ijazah Palsu
5 hari lalu
To The Point
Kondisi Nikita Mirzani seusai Ditahan atas Dugaan Pemerasan Diungkap: Sehat, Jadi Lebih Religius
Jumat, 2 Mei 2025
Nasional
PAKAI BAJU OREN! Inilah Tampang Tersangka Kerusuhan Kemang saat Ditampilkan ke Publik
Jumat, 2 Mei 2025
Kabar Selebriti
Gencar Bela Nikita Mirzani, Tessa Mariska Akui Belum Jenguk Ibunda Lolly di Tahanan setelah Lebaran
Kamis, 17 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.