Minggu, 11 Mei 2025

BREAKING NEWS

BREAKING NEWS:Presiden Jokowi Terima Brevet Kehormatan HIU Kencana dari Panglima TNI di KRI RJW-992

Sabtu, 28 September 2024 08:32 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima Brevet Kehormatan HIU Kencana pada Sabtu (28/9/2024).

Kepala Negara juga dianugerahkan Tanda Kehormatan Samkaryanugraha.

Berdasarkan live streaming di akun YouTube TNI Angkatan Laut, Brevet Kehormatan HIU Kencaca tersebut diberikan oleh Panglima TNI, Jenderal Agus Subiyanto.

Penyematan itu bertempat di atas KRI dr Radjiman Wedyodiningrat (RJW – 992), Markas Komando Lintas Laut Militer, Jakarta Utara.

Baca: Omongan Jokowi Dibantah! Pakar Kuak Bukti & Sebut Proyek IKN Hanya untuk Elite Politik Bukan Rakyat

Baca: Di Ujung Masa Jabatan, Presiden Jokowi Temui & Beri Bantuan Masyarakat Kabupaten Paser Kaltim

Dikutip dari laman TNI AD, Brevet Kehormatan Hiu Kencana merupakan salah satu bentuk penghormatan dan penghargaan TNI AL, khususnya Satuan Kapal Selam.

Yakni yang hanya diberikan kepada tokoh, warga, maupun prajurit di jajaran TNI yang dipandang telah berjasa, serta memberikan perhatian dan perjuangan bagi TNI AL.

Tak hanya Presiden Jokowi yang menerima penghargaan tersebut, Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin mendapat penghargaan tersebut.

Selain itu, sejumlah menteri kabinet juga diberikan penghargaan tersebut.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jokowi Bakal Terima Brevet Kehormatan Hiu Kencana Besok"

Program: Breaking News
Host: Sandy Yuanita
Editor Video: Januar Imani Ramadhan
Uploader: bagus gema praditiya sukirman

#presidenjokowi #tnial

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Sandy Yuanita
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Jokowi   #Panglima TNI   #penghormatan

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved