Kamis, 15 Mei 2025

Tribunnews Update

Tia Rahmania Gugat Balik DPP PDIP & Bonnie Triyana, Merasa Didugikan Batal Dilantik Jadi DPR RI

Kamis, 26 September 2024 21:35 WIB
Kompas.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Nia Rahmania melayangkan gugatan ke Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat buntut pemecatan oleh PDIP yang membuatnya batal dilantik jadi anggota DPR RI 2024-2029.

Kuasa hukum Tia, Jupryanto Purba menilai, pihak-pihak yang digugat adalah Mahkamah Partai PDIP dan Caleg DPR RI Bonnie Triyana yang ditetapkan sebagai pengganti Tia.

Baca: Tak Terima Dipecat PDIP, Tia Rahmania Merasa Difitnah Partai Megawati, Bantah Gelembungkan Suara

Mengutip Kompas.com pada Kamis (26/9/2024) pihaknya juga akan melaporkan DPP PDIP, Bawaslu, KPU RI dan Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya selaku Caleg yang disebut-sebut diambil suaranya oleh Tia, juga dijadikan pihak tergugat.

Gugatan pun sudah teregristrasi.

Pihaknya kini sedang mempersiapkan laporan ke Mabes Polri terkait tudingan pengambilan suara Hasbi.

Kliennya merasa difitnah oleh tudingan tersebut.

Baca: Tia Rahmania Balik Laporkan PDIP hingga Bonnie Triyana, Partai Banteng Jelaskan Kronologi Pemecatan

Di sisi lain, Ketua DPP PDIP Bidang Ideologi dan Kaderisasi, Djarot Saiful Hidayat juga memastikan bahwa pemecatan Tia didasari aksinya yang telah memanipulasi suara. 

Hal itu diketahui setelah Mahkamah Partai menerima gugatan calon anggota legislatif (caleg) PDIP dari dapil yang sama. 

Panitera Mahkamah Partai telah menerima bukti-bukti formulir C1 terkait adanya pengalihan suara. 

Sebelum dipecat, Tia pun telah dipanggil dan diperiksa oleh Mahkamah Partai. 

Baca: Tia Rahmania Balik Laporkan PDIP hingga Bonnie Triyana, Partai Banteng Jelaskan Kronologi Pemecatan

Menurut Djarot, keputusan pemecatan Tia telah dibahas sejak lama. 

Sebelum memecat, PDIP bahkan telah meminta Tia untuk mengundurkan diri. (*)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Dipecat PDI-P dan Batal Dilantik, Caleg DPR RI Terpilih Tia Rahmania Gugat ke Pengadilan

# TRIBUNNEWS UPDATE # Tia Rahmania # DPR # PDIP # PDI Perjuangan
Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: sara dita
Video Production: Okwida Kris Imawan Indra Cahaya
Sumber: Kompas.com

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Tia Rahmania   #DPR   #PDIP   #PDI Perjuangan

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved