Rabu, 14 Mei 2025

BREAKING NEWS

BREAKING NEWS: Jessica Wongso Bebas Bersyarat Hari Ini, Apakah Kasus Kopi Sianida Akan Dibuka Lagi?

Minggu, 18 Agustus 2024 09:23 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Terpidana kasus sianida yang membunuh Mirna Salihin yakni Jessica Wongso direncanankan bebas bersyarat hari ini, Minggu (18/8/2024).

Jessica Wongso dijadwalkan keluar dari Lapas Pondok Bambu, Jakarta Timur sekira pukul 09.00 WIB.

Kabar tersebut dibenarkan oleh kuasa hukum Jessica Kumala Wongso, Otto Hasibuan pada Sabtu (17/8/2024) lalu.

Selain itu, berdasarkan undangan konferensi pers yang beredar di grup WhatsApp, Jessica dibebaskan bersyarat.

Seperti diketahui, Jessica divonis 20 tahun penjara oleh hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat pada tahu 2016 lalu usai dianggap terbukti membunuh Wayan Mirna Salihin atau Mirna.

Lantas, Jessica pun mengajukan banding ke Pengadilan Tinggi (PT) DKI Jakarta dan berakhir kandas.

Baca: Jessica Kumala Wongso Terpidana Kasus Kopi Sianida Bakal Bebas Bersyarat Besok

Baca: Otto Hasibuan Bakal Bela Terpidana Seumur Hidup Kasus Vina, Ketum Peradi Ingat Kasus Jessica Wongso

Hakim Elang Prakoso Wibowo, Sri Anggarwati, dan Pramodana Atmadja justru menguatkan putusan PN Jakarta Pusat yang menjatuhkan vonis 20 tahun.

Tak patah arang, Jessica pun mengajukan kasasi ke Mahkamah Agung (MA) pada 2017 dan kembali berakhir kandas.

Kemudian, Jessica kembali melakukan upaya hukum Peninjauan Kembali (PK) dan kembali ditolak MA pada 3 Desember 2018.

Kasus ini sempat mencuat kembali setelah rilisnya film dokumenter berjudul 'Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso' yang dirilis di platform streaming, Netflix pada 28 September 2023 lalu.

Netizen pun mengklaim banyak kejanggalan pasca film dokumenter itu dirilis terkait penetapan Jessica sebagai pembunuh Mirna.

Bahkan, netizen sempat berbondong-bondong menyerbu akun Instagram Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar membuka kembali kasus ini.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Jessica Wongso Bakal Dibebaskan Besok dari Lapas Pondok Bambu

#jessicakumalawongso #rutanpondokbambu #kopisianida

Editor: Tri Hantoro
Reporter: Sandy Yuanita
Video Production: Okwida Kris Imawan Indra Cahaya
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved