TRIBUNNEWS UPDATE
Lembaga Hukum Desak Jokowi Copot Kepala BPIP Buntut Pelepasan Jilbab Paskibraka: Ini Langgar UU HAM
TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Jokowi diminta untuk mencopot Yudian Wahyudi dari jabatan Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) buntut pelepasan jilbab Paskibraka.
Permintaan ini tertuang dalam gugatan hukum yang dilayangkan ke Pengadilan Negeri Solo, Kamis (15/8/2024).
Pihak yang melayangkan gugatan adalah Lembaga Pengawasan dan Pengawalan Penegakan Hukum Indonesia (LP3HI).
Ketua LP3HI Arif Sahudi mengatakan, Jokowi menjadi pihak pertama yang digugat.
Pasalnya, Kepala Negara dinilai bertanggung jawab atas pelaksanaan upacara peringatan HUT RI.
Sementara pihak kedua yang digugat adalah Kepala BPIP Yudian Wahyudi.
Baca: BPIP Banjir Kritikan seusai Larang Paskibraka Lepas Hijab, Disebut Diskriminasi Kebebasan Beragama
Baca: Soal Aturan Lepas Jilbab, MUI Minta Paskibraka Perempuan Pulang Saja hingga Jokowi & BPIP Digugat
Arif sendiri menilai, pelepasan jilbab Paskibraka merupakan pelanggaran terhadap undang-undang HAM.
Padahal menurutnya, sejak reformasi hingga tahun 2023, tidak ada pelarangan bagi anggota putri Paskibraka Nasional mengenakan jilbab saat bertugas.
"Menurut pendapat kami ini jelas-jelas tindakan melanggar undang-undang HAM dan ini belum pernah dalam sejarah," kata Arif, dikutip dari Tribun Solo, Jumat (16/8/2024).
Selain meminta Jokowi mencopot Yudian, penggugat juga meminta keduanya untuk meminta maaf secara terbuka kepada masyarakat.
Kemudian membayar ganti rugi Rp 100 juta untuk masing-masing Paskibraka yang lepas jilbab dan Rp 100 juta untuk pemulihan.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul BREAKING NEWS: Lembaga Hukum Asal Solo Gugat Jokowi dan BPIP Soal Paskibraka Melepas Jilbab
#presidenjokowi #jokowi #jokowidodo #bpip #paskibraka2024 #paskibra #paskibrakanasional #jilbab
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Mellinia Pranandari Putri Kristianto
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Rektor UGM hingga Dosen Pembimbing Skripsi Jokowi Digugat ke PN Sleman Buntut Laporan Ijazah Palsu
1 hari lalu
Tribunnews Update
Publik Kritik Keras Rencana Bill Gates Uji Coba Vaksin TBC bak 'Kelinci Percobaan', Ini Kata Menkes
2 hari lalu
Tribunnews Update
Pengakuan Ibu dari Balita di Kendari yang Tewas dalam Kebakaran karena Ditinggal, Ini Sosoknya
2 hari lalu
Tribunnews Update
Sosok Robert Francis Prevost Resmi Jadi Paus Baru Umat Katolik, Paus Pertama dari AS Dalam Sejarah
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.