Minggu, 11 Mei 2025

Kabar Seleb

Ahmad Dhani Tulis Surat untuk Mamanya dari Rutan: Penjara adalah Sekolah Ilmu Tinggi Kesabaran

Kamis, 14 Februari 2019 16:26 WIB
Tribun Jatim

TRIBUN-VIDEO.COM, SURABAYA - Pagi ini Musisi kenamaan Ahmad Dhani haru menjalani persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya, Kamis (14/2/2019).

Pentolan Grup band Dewa serta Politisi Partai Gerindra itu keluar Rutan Kelas 1 Medaeng pada pukul 08.01 ini menggunakan blangkon warna hitam dipadu baju warna putih dan celana hitam

Saat keluar dari Rutan Kelas 1 Medaeng, Ahmad Dhani tak berkomentar sepatah kata pun.

Namun ada sesuatu yang istimewa pada hari ini.

Ayah dari Al, El dan Dul it7u telah menuliskan pesan kepada Mamanya pada secaraik kertas warna putih yang ia Tulis Selasa kemarin tertanggal 13 Febriari 2019.

Surat Untuk Mama...
Dari Anakmu tercinta
Ma, Penjara bagi mereka yang tidka bersalah....
adalah STIK...
Sekolah Tinggi Ilmu Kesabaran....

Alhamdulillah aku sekarang ajdi orang yang lebih sabar

Mama jangan Sedih

Mama jangan Menangis,

Keluar dari Penjara laknat ini, Insya Allah Aku menjadi orang yang Lebih sabar...

Ahmad Dhani

Hotel medaeng 13 Feb 2019

Menurut kuasa hukum Ahmad Dhani, Aldwin Rahadian beberapa waktu lalu, kalau aktivitas kliennya selama berada di Rumah Tahanan (Rutan) Klas I Medaeng, Sidoarjo, Jawa Timur. Ia melakukan olahraga sama teman-teman tahanan yang lain.

Bahkan, Dhani sudah mulai menulis selama berada di Rutan Medaeng. Banyak tulisan yang digoreskan oleh Dhani pada lembaran kertas di dalam sel.

"Dia suka nulis. Tulisannya suka dititipkan ke pengacara. Banyak hal yang Mas Dhani tulis," kata Aldwin.

Kini surat itu dibawa kerabatnya yang telah mengikuti persidangan di Pengdailan Negeri (PN) Surabaya. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Ahmad Dhani Tulis Surat Buat Mamanya, Isinya Mengharukan, Dititipkan Saat Sidang di PN Surabaya

ARTIKEL POPULER:

Baca: Link Live Streaming Malmo Vs Chelsea Jumat Pukul 03.00 WIB

Baca: Tidak Ingin Ada Penundaan Pembayaraan ke Petani, UPBB Pelita Abadi Kabupaten Tabalong Butuh Modal

Baca: Garuda Indonesia Group Turunkan Harga Tiket 20 Persen

TONTON JUGA:

Editor: Tri Hantoro
Video Production: Ramadhan Aji Prakoso
Sumber: Tribun Jatim

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved