Terkini Nasional
Sukses Populerkan Esport di Asian Games, Indonesia Rencanakan Masukan Pencak Silat di Olimpiade
Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan
TRIBUN-VIDEO.COM - Berhasil sukseskan penyelenggaraan Esport dalam Asian Games 2018, Indonesia akan berencana masukan Pencak Silat di Olimpiade.
Hal tersebut dinyatakan Menteri Pemuda & Olahraga, Imam Nahrawi dalam jumpa pers di kantor Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin (11/2/2019).
"Esport dipertandingkan untuk pertama kalinya di Asian Games (2018 Jakarta-Palembang). Setelah ini, Esport akan terus dipertandingkan, baik di Asian Games, Sea Games, dan Olimpiade," kata Imam Nahrawi.
"Kita mendorong agar Pencak Silat masuk ke sport Olympic, kalau itu terjadi, maka kita di tahun 2032 seperti apa yang dicanangkan bapak presiden Jokowi, siap untuk jadi tuan rumah Olimpiade," tambah Imam Nahrawi.
Sebagaimana diketahui, Esport merupakan cabang olahraga baru yang dipertandingkan dalam status uji coba di Asian Games 2018 Jakarta-Palembang.
Olahraga tersebut merupakan pertandingan game digital melalui komputer desktop.
Game yang dipertandingkan pada Asian Games 2018 Jakarta-Palembang di antaranya: Arena of Valor (AOV), Clash Royale, League of Legends (LOL), Star Craft II, dan Hearth Stone. (*)
ARTIKEL POPULER:
Viral Jenazah Ditandu 60 KM, Warga Rampi: Pak Jokowi Bangun Jalan Tol di Jawa, Kami Tak Diperhatikan
Delapan Jam Tersesat di Hutan Kolaka, 23 Anggota Pramuka Ditemukan dalam Kondisi Lemas
Investigasi Banjir Bandang, Polisi Akan Panggil Pengembang Tanggul
TONTON JUGA:
Reporter: Lendy Ramadhan
Videografer: Lendy Ramadhan
Sumber: Tribunnews.com
Live Update
Bikin Bangga, Siswa Tangerang Raih Juara Umum dalam Junior World Pencak Silat Championship Abu Dhabi
Minggu, 9 Maret 2025
Nasional
Aktivitas Perguruan Pencak Silat di Trenggalek Terancam Dibekukan Imbas Perusakan Mapolsek Watulimo
Jumat, 24 Januari 2025
Viral News
LIVE: Prabowo Bertemu Presiden El Sisi di Kairo, Bahas Kerjasama Ekonomi hingga Pencak Silat
Kamis, 19 Desember 2024
Tribunnews Update
Presiden Prabowo Ingin Pencak Silat Jadi Cabor Resmi di Mesir, Sudah Digeluti 4000 Anak Muda di Sana
Kamis, 19 Desember 2024
Regional
Lestarikan Budaya Pencak Silat, 230 Peserta Adu Jurus dalam Jambore Silat Nasional di Pekanbaru
Minggu, 4 Agustus 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.