VIRAL NEWS
Rumah Pegi Setiawan Dikerubungi Warga, Para Tetangga Antusias Ingin Salami Pascabebas dari Tahanan
TRIBUN-VIDEO.COM - Rumah Pegi Setiawan di Desa Kepongpongan, Talun, Cirebon dipadati warga sekitar hingga Rabu (10/7/2024) pagi.
Masyarakat menunggu Pegi keluar untuk sekedar berjabat tangan dan mengucapkan selamat pasca bebas dari status tersangka kasus pembunuhan Vina dan Eky Cirebon.
Berdasarkan pantauan Tribun Jabar di lokasi, warga mengisi sejumlah kursi yang disiapkan sejak kemarin.
Tak lama, Pegi keluar menghampiri warga.
Baca: Update Pegi Bebas: Polda Jabar Dikeroyok hingga Ditegur Maruf Amin seusai Salah Tangkap
Kegembiraan dan haru masih terlihat di momen tersebut.
Salah satu warga mengaku ingin bertemu Pegi sejak kemarin untuk mengucapkan selamat secara langsung atas kebebasannya.
Hingga Rabu pagi, rumah Pegi masih dipenuhi oleh warga yang ingin memberikan dukungan dan doa.
Suasana di Desa Kepongpongan pun dipenuhi dengan semangat solidaritas dan harapan akan keadilan yang terus diperjuangkan.
Baca: Imbas Salah Tangkap Pegi, Polda Jabar Kini Diminta Ganti Rugi Termasuk 2 Motor Pegi yang Disita
Sementara, Pegi pun sekira pukul 08.30 WIB berangkat menuju Jakarta untuk menghadiri beberapa acara di sana.
Pegi didampingi oleh ibu dan tiga adiknya serta kuasa hukumnya, Sugianti Iriani.
Rencananya, Pegi akan berada di Jakarta selama dua hari atau kembali ke rumahnya pada Jumat (12/7/2024) nanti. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Hingga Pagi Ini, Rumah Pegi Masih Ramai Dikunjungi Warga, Sabar Menunggu untuk Salaman,
Program: Viral News
Host: Sara Dita
Editor Video: Rahmat Gilang Maulana
Uploader: Ramadhan Aji Prakoso
# Pegi Setiawan # pegi setiawan bebas # Kasus Vina # Disambut Meriah
Reporter: sara dita
Video Production: Rahmat Gilang Maulana
Sumber: Tribun Jabar
Nasional
Susno Duadji Duga Mabes Polri Sudah Tahu Keberadaan Aep, hingga Polisi Diyakini Telah Periksa
Sabtu, 15 Februari 2025
Terkini Daerah
Salinan PK Kasus Vina Cirebon Belum Terbit, Adakah Upaya Menghambat Keadilan?
Selasa, 11 Februari 2025
Terkini Nasional
Berkat Otto Hasibuan Harapan Remisi Untuk 7 Terpidana Kasus Vina Semakin Terbuka
Senin, 10 Februari 2025
Kaleidoskop 2024
Kaleidoskop 2024: 5 Sorotan Terhadap Polisi yang Menghebohkan, Ada Kasus Pegi hingga Parcok
Minggu, 29 Desember 2024
Nasional
Saksi Ahli Kasus Vina Kini Bersitegang Gegara MA Tolak PK Terpidana, Ini Penyebabnya
Jumat, 20 Desember 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.