VIRAL NEWS
Hizbullah Buka Pintu Jika Israel Mau Balas Menyerang di Lebanon, Parlemen Sentil Kejutan Perlawanan
TRIBUN-VIDEO.COM - Tentara Israel dipersilakan untuk menyerang Lebanon.
Hizbullah pun mengaku siap jika Israel ingin melancarkan serangan balasan di Lebanon.
Hal itu disampaikan oleh pihak parlemen Hizbullah, Ibrahim Moussawi.
Ia menyatakan bahwa Hizbullah telah membuat persiapan yang tidak pernah bisa dibayangkan oleh para pemimpin Israel jika mereka mencoba menyerang Lebanon.
Ibrahim Moussawi menyatakan bahwa Hizbullah telah membuat persiapan yang 'tidak pernah bisa dibayangkan' oleh para pemimpin Israel jika mereka mencoba menyerang Lebanon.
Dalam percakapan yang diselenggarakan bersama oleh The Cradle pada tanggal 16 Juni 2024 lalu, anggota parlemen Lebanon yang berafiliasi dengan Hizbullah Ibrahim Moussawi berbagi pandangannya.
Baca: Kamp Nuseirat Terus Digempur Israel, 17 Orang Tewas dalam 2 Serangan, Korban Wanita hingga Anak-anak
Baca: Netanyahu Resmi Bubarkan Kabinet Perang Israel, Bagaimana Nasib Perang IDF di Gaza?
Yakni tentang perang yang sedang berlangsung antara Israel dan Poros Perlawanan di Lebanon dan Gaza.
Sehubungan dengan kemungkinan terjadinya perang yang lebih besar di perbatasan Israel-Lebanon, Moussawi menyatakan bahwa baik Hizbullah maupun Israel tidak menginginkan perang yang lebih luas.
Namun perlawanan Islam siap jika Israel memutuskan untuk menyerang.
Moussawi mencatat bahwa Israel mengalami kesulitan dalam mengelola perang di Gaza.
Ia juga mengatakan bahwa Israel bertanya di mana pihak mereka akan mendapatkan pasukan untuk melancarkan invasi yang jauh lebih sulit ke Lebanon.
Mengenai pencapaian Hizbullah dalam perang melawan Israel sejauh ini, anggota parlemen Lebanon buka suara.
Pihak Hizbullah menyatakan bahwa serangan harian yang dilakukan partai tersebut terhadap posisi militer dan pemukiman Israel telah membuat sekitar 200.000 warga Israel mengungsi.
Kemudian melumpuhkan aktivitas ekonomi di wilayah yang selama ini dianggap aman oleh Israel.
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Tentara Israel Dipersilakan Menyerang Lebanon, Hizbullah Telah Siap, Kata Anggota Parlemen Hizbullah
# Israel # Hizbullah # Ibrahim Moussawi # Gaza
Reporter: Sandy Yuanita
Video Production: Okwida Kris Imawan Indra Cahaya
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUN VIDEO UPDATE
Israel hingga Inggris Dukung Penuh India Serang Pakistan, Targetkan Kelompok Teroris
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
India Terima Dukungan dari Israel hingga Inggris untuk Serang Pakistan, Targetkan Kelompok Teror
2 hari lalu
TRIBUN VIDEO UPDATE
Hamas Kobarkan Operasi "Gate of Hell", IDF Meledak di Rumah Jebakan | Nasib 3 Sandera Israel
2 hari lalu
TRIBUN VIDEO UPDATE
UPDATE Perang Gaza: Hamas Gelar Operasi "Gerbang Neraka" Lawan IDF | Teka-teki Nasib Sandera, 2 WNA
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Rangkuman India-Pakistan: 2 Lusin Drone Israel Ditembak Pakistan hingga Baku Tembak di Perbatasan
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.