Terkini Nasional
Tak Ingin Tabrak Demokrasi, PDIP Tolak Duet Anies-Kaesang di Pilkada Jakarta: Jangan Buat Mainan!
TRIBUN-VIDEO.COM - PDIP menolak mentah-mentah wacana duet Anies Baswedan dan Kaesang Pangarep di Pilkada mendatang.
Penolakan itu disampaikan oleh Sekertaris DPD PDIP DKI Jakarta, Pantas Nainggolan.
Ia menilai masih banyak tokoh lain yang lebih pantas mendampingi Anies ketimbang Kaesang.
Pantas Nainggolan mengatakan, Kaesang tak masuk dalam daftar 10 tokoh yang direkomendasikan PDIP.
Baca: Anies Sowan ke PKB seusai Resmi Diusung, Di Balik Demo Kasus Vina, Update Konflik Staf Hasto vs KPK
“Enggak ada (kader PDIP yang mengusulkan Kaesang) kalau dari hasil penjaringan, enggak ada. Artinya lebih rasional," kata Pantas dilansir dari Tribunnews pada Kamis (13/6).
Pantas berujar, keputusan ini diambil lantaran PDIP tak mau dianggap menabrak demokrasi.
Ia pun mengungkit putusan Mahkamah Agung (MA) yang mengabulkan syarat batas minimal kepala daerah berusia 30 tahun.
Pantas menyebut PDIP enggan mengulangi kejadian saat Gibran maju di Pilpres 2024.
Baca: Anang Minta Maaf, Gerindra Yakin Anies Keok Lawan RK hingga Nasib 5 Siswi SMP yang Hina Palestina
Ia tegas mengatakan bahwa konstitusi bukan untuk dijadikan mainan.
Oleh karena itu Pantas mengatakan, PDIP ogah mengusung Kaesang berduet dengan Anies di Pilkada DKI Jakarta.
“Istilahnya janganlah konstitusi kita ini, undang-undangan kita ini dibuat jadi mainan,” kata Pantas.
“Enggak ada (kader PDIP yang mengusulkan Kaesang) kalau dari hasil penjaringan, enggak ada. Artinya lebih rasional," ujar Patas. (Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Wacana Kaesang Dampingi Anies di Pilgub Jakarta 2024, PKB Terbuka, PDIP Langsung Menolak
Program: Tribunnews Update
Host: Umi Wakhidah
Editor Video: Ni'amu Shoim Assari Alfani
Uploader: Ramadhan Aji Prakoso
# demokrasi # PDIP # Anies Baswedan # Pilkada Jakarta
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: Ni'amu Shoim Assari Alfani
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Purnawirawan TNI yang Desak Pencopotan Gibran Disebut Pecundang, Silfester: Mereka Kalah Pilpres
7 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Respons PDIP seusai Prabowo Janji Hapus "Outsourcing" Warisan Era Megawati, Wanti-wanti soal Hal Ini
Jumat, 2 Mei 2025
Terkini Nasional
PDIP Pasang Badan! Bela Aura Cinta yang Dibully Gegara Lantang Debat dengan KDM: Ini Eksploitasi!
Rabu, 30 April 2025
TRIBUN VIDEO UPDATE
PDIP Pasang Badan seusai Dedi Mulyadi Debat dengan Aura Cinta: Ini Ekspoloitasi! Dia Bibit Pemimpin
Rabu, 30 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Dedi Mulyadi Kena Sentil PDIP Tak Semua Problem Harus Diselesaikan Tentara, Termasuk Siswa Nakal
Rabu, 30 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.