TO THE POINT
Pertemuan Prabowo dengan Raja Abdullah II di Yordania, Bicara Soal Situasi Memburuk di Gaza
TRIBUN-VIDEO.COM - Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto melakukan pertemuan dengan Raja Yordania Abdullah II bin Al-Hussein, di Amman, Yordania, Senin (10/6/2024).
Pertemuan kedua negara itu digelar dalam rangkaian kegiatan Prabowo mewakili Presiden RI Joko Widodo.
Acara itu merupakan konferensi tingkat tinggi "Call for Action: Urgent Humanitarian Response for Gaza" ("Seruan untuk Bertindak: Tanggap Darurat Kemanusiaan untuk Gaza") diselenggarkan, Selasa (11/6/2024).
Saat menemui Raja Abdullah II, Prabowo menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas pertemaun tersebut.
Prabowo mengaku senang bisa bertemu dengan Raja Abdullah II.
Ia juga menyampaikan salam hangat dari Presiden RI Joko Widodo.
Prabowo mengatakan Yordania telah menjadi salah satu mitra paling aktif dengan Indonesia dalam memperjuangkan rakyat Palestina.
"Pemerintah Indonesia saat ini juga terus memantau dengan cermat perkembangan yang memburuk di Gaza," kata Prabowo dalam keterangan resmi Biro Humas Setjen Kemhan, Selasa (11/6/2024).
"Jumlah korban jiwa dan luka terus meningkat. Indonesia sangat prihatin dengan kondisi masyarakat di Gaza yang sangat rentan saat ini," sambung dia.
Sementara itu Raja Abdullah II mengungkapkan terima kasih dan rasa hormatnya atas kehadiran Menhan Prabowo di Yordania mewakili Presiden Jokowi di acara tersebut. (Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Menhan Prabowo Temui Raja Abdullah II di Yordania, Bicara Soal Situasi yang Memburuk di Gaza
Video Production: Muna Salsabila
Sumber: Tribunnews.com
To The Point
Konflik Makin Panas! Pakistan Luncurkan Serangan Siber Besar-besaran ke India, 50 Orang jadi Korban
1 hari lalu
To The Point
Miliarder Inggris Berusia 78 Tahun Cari Jodoh Lewat Tinder, Kisah Sir Benjamin Julian Alfred Viral
1 hari lalu
To The Point
Petinju Inggris yang Berlibur di Bali Ditangkap Polisi setelah Lakukan Pemukulan terhadap Warga
1 hari lalu
To The Point
Prabowo Beri Tugas Danantara Biayai Program 3 Juta Rumah per Tahun, Kapan akan Terealisasi?
1 hari lalu
To The Point
Mahasiswi ITB Pembuat Meme Prabowo-Jokowi Berakhir Jadi Tersangka, Amnesty Internasional Buka Suara
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.