Jelang Kedatangan Wapres Jusuf Kalla di IMMIM, Keamanan Pesantren Diperketat
Laporan Wartawan Tribun Timur, Amiruddin
TRIBUN-VIDEO.COM - Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla (JK) dijadwalkan membuka Musyawarah Besar ke-VII DPP Ikatan Masjid Mushollah Indonesia Muttahidah (IMMIM), Sabtu (19/1/2019) sore ini.
Mubes dipusatkan di Pondok Pesantren Modern IMMIM Putra, di Jl Perintis Kemerdekaan KM 10, Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar.
Pantauan tribun-timur.com, jelang kedatangan JK, keamanan di ponpes tersebut diperketat.
Sejumlah anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) tampak menjaga ketat pesantren yang akan dikunjungi orang nomor dua di Indonesia itu.
Termasuk anggota TNI-Polri, baik berseragam lengkap maupun sipil.
Tampak pula di lokasi Mubes DPP IMMIM, Danyon Raider 700/WYC Mayor Inf Hengky Vantriardo, Kapolsek Tamalanrea Kompol Syamsul Bakhtiar, dan lainnya.
Peserta yang hendak masuk ke lokasi Mubes, harus melewati pemeriksaan ketat di bagian depan ponpes.(*)
Video Production: Novri Eka Putra
Sumber: Tribun Timur
VIRAL NEWS
13 Korban Rudapaksa Pemimpin Ponpes di Lombok Berani Lapor Seusai Nonton 'Walid', Beraksi Sejak 2015
Jumat, 25 April 2025
VIRAL NEWS
'Walid' Asal Lombok Rudapaksa 20 Santriwatinya, Lancarkan Aksinya Selama 6 Tahun Sejak 2015
Jumat, 25 April 2025
Viral News
LIVE: 'Walid' Asal Lombok Cabuli 20 Santriwati, Bermodus Janjikan Jodoh hingga Paksa Minum Ludah
Jumat, 25 April 2025
Live Update
Kenang Dyah Ayu Ratna Dewi, Bupati Bojonegoro Buka Suara, Sebut Almarhumah Berdedikasi untuk Umat
Senin, 21 April 2025
Regional
Diduga Melecehkan 7 Santri Laki-laki, Kepala Kamar Pondok Pesantren di Tulungagung Ditangkap Polisi
Jumat, 18 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.