Viral News
Masuk Daftar Prioritas NasDem di Pilgub DKI 2024, Anies Baswedan: Saya Jeda Dulu Sebentar
TRIBUN-VIDEO.COM - Meski namanya digadang-gadang untuk maju ke Pilgub DKI Jakarta 2024, namun Anies Baswedan sejauh ini nampaknya belum tertarik.
Ditemui seusai menghadiri acara di Kantor Akademi Bela Negara (ABN) NasDem, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (2/5/2024), Anies mengatakan ingin rehat sejenak.
"Saya jeda dulu sebentar sekarang ya," kata Anies.
Baca: Anies Jawab Kemungkinan Ditawari Jadi Menteri Prabowo-Gibran: Kan Masih Lama, Baru Juga Pengumuman
Sebagaimana diketahui, Anies baru saja mengikuti kontestasi Pilpres 2024 melawan Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo.
Namun, saat ditanya hingga kapan jeda tersebut dilakukan, Anies tak memberikan penjelasan lebih detail.
Adapun Anies diketahui sudah berulang kali mengatakan ingin rehat sejenak dari kegiatan politik seusai Pilpres saat ditanya mengenai Pilgub DKI.
Diketahui nama Anies jadi prioritas utama Partai NasDem dalam Pilkada.
Baca: Beda Respons Anies Baswedan Vs NasDem saat Surya Paloh Tak Hadir di Pembubaran Timnas AMIN
Kemudian di posisi kedua ada kader NasDem yakni Ahmad Sahroni.
Bahkan mencuat opsi untuk mengusung duet Anies Baswedan dan Bendahara Umum Partai NasDem Ahmad Sahroni.
Namun wacana ini masih digodok oleh internal partai dan belum ada keputusan apapun.
(TribunVideo.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Anies Baswedan Masuk Prioritas NasDem Kembali Maju Pilkada DKI Jakarta: Saya Mau Jeda Dulu Sebentar
Host: Fransisca Mawaski
VP: Januar Imani
Download TribunX untuk Informasi lebih lengkap https://tribunx.page.link/video
# Partai NasDem # Pilgub DKI # Anies Baswedan # pilkada
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribunnews.com
Live Update
Gugat Hasil PSU ke MK, Jubir Paslon Suryatati-Ii Sumirat Tuding Ada Modus Baru Kejahatan Pilkada
Selasa, 29 April 2025
Terkini Nasional
Surya Paloh Bela Gibran! Ungkap Sayangkan Desakan Pemakzulan Wapres: Harusnya Bisa Lebih Bijaksana
Minggu, 27 April 2025
Live Update
Hasil Rekapitulasi PSU Pilkada Kutai Kertanegara Rilis, Suara Terbanyak Diraih Paslon Aula-Rendi
Jumat, 25 April 2025
Nasional
Ganjar dan Anies Diminta Bersuara soal Isu Ijazah Palsu Jokowi karena Sama-sama Alumni UGM
Jumat, 25 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Ganjar dan Anies Diminta Bersuara soal Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, tapi Keduanya Masih Bungkam
Kamis, 24 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.