Rabu, 14 Mei 2025

VIRAL NEWS

Update Laka Beruntun 7 Kendaraan di Gerbang Tol Halim Utama, Dipicu Truk Pengangkut Sofa Ugal-ugalan

Rabu, 27 Maret 2024 15:52 WIB
TribunJakarta

TRIBUN-VIDEO.COM - Update kecelakaan maut beruntun di Gerbang Tol Halim Utama pada Rabu (27/3/2024) sekira pukul 08.05 WIB.

Sebelumnya, diidentifikasi sebanyak lima kendaraan yang terlibat, namun hingga siang ini bertambah menjadi tujuh mobil.

Diketahui, pemicu laka beruntun itu adalah diduga truk pengangkut sofa yang ugal-ugalan.

Dikutip dari TribunJakarta.com pada (27/3), kabar itu disampaikan oleh Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman.

Perlu diketahui, ketujuh kendaraan yang terlibat adalah satu mobil bak, satu truk angkut sofa, dan lima kendaraan pribadi, yang melaju dari arah Bekasi ke Jakarta Timur melalui Gerbang Tol Halim Utama.

Latif Usman mengatakan kecelakaan diduga dipicu oleh truk pengangkut sofa dan kendaraan pribadi yang terlibat cekcok di lajur gardu tiga.

Baca: Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Halim Utama Gasak 7 Kendaraan, Sopir Truk Engkel Ugal-ugalan

Baca: NGERI! DETIK-DETIK Kecelakaan Berutun di Tol Halim Utama, 5 Mobil Hancur, Begini Kondisinya

Berdasar penyelidikan Ditlantas Polda Metro Jaya, cekcok antara dua pengemudi kendaraan itu sudah terjadi sekira 300 meter sebelum Gerbang Tol Halim Utama hingga menuju lokasi kejadian.

"Sampai dengan mendekati pintu tol dia mendekati kendaraannya dengan kencang. Sehingga menerobos, mendorong kendaraan (di depannya)," kata Latif di Jakarta Timur, Rabu (27/3/2024).

Kencangnya benturan mengakibatkan kendaraan yang berada di depannya, terpental hingga menabrak mobil lainnya di gardu keempat dan gardu kelima Gerbang Tol Halim Utama.

Imbas kecelakaan, akses gardu tiga, gardu empat, dan gardu lima sempat lumpuh karena seluruh kendaraan menumpuk di sekitar lokasi.

"Sampai saat ini informasi awal tidak sampai mengakibatkan korban jiwa. Hanya mengalami luka, sampai sekarang korban jiwa nihil. Tapi kita masih menunggu laporan dari rumah sakit," ujar Latif.

Sebatas informasi, empat pengemudi yang mengalami luka, kini berada di Rumah Sakit Umum Universitas Kristen Indonesia (RSU UKI), Cawang, Kramat Jati untuk mendapatkan perawatan.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Sopir Truk Ugal-ugalan Jadi Pemicu Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Halim Utama, 4 Luka-luka

# Kombes Latif Usman # Gerbang Tol Halim Utama # kecelakaan beruntun # kecelakaan maut

Editor: Unzila AlifitriNabila
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Okwida Kris Imawan Indra Cahaya
Sumber: TribunJakarta

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved