Senin, 12 Mei 2025

Terkini Nasional

KONDISI PILU Warga Pulau Bawean Pasca-Gempa, Banyak Bangunan Ambruk, Takut hingga Tidur di Luar

Sabtu, 23 Maret 2024 12:04 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Personel BPBD Gresik sudah tiba di Pulau Bawean, Gresik, Sabtu (23/3/2024) pagi.

Termasuk sejumlah perlengkapan mulai dari tenda, terpal, hingga makanan siap saji.

Semuanya dikirim ke Pulau Bawean Gresik menggunakan kapal Gili Iyang pada Jumat (22/3/2024) malam.

Hingga sekira pukul 07.00 WIB, tercatat sudah 150 kali gempa di Pulau Bawean Gresik.

Baca: Jokowi Nasehati Sandiaga seusai Diroasting Bahlil karena PPP Gagal ke Senayan: Perbanyak Doa Pak

Tambahan personel dari BPBD Gresik ini akan membantu warga di dua Kecamatan di Pulau Bawean yang berjarak 80 mil dari Kota Gresik.

Mayoritas rumah warga di Pulau Bawean ambruk imbas gempa bumi.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Sekitar 60-70 persen rumah mengalami kerusakan di Pulau Bawean.

Tim pertama yang tiba di Pulau Bawean membawa logistik tenda darurat , terpal dan bahan makanan.

Baca: Pulau Bawean Dilanda 150 Kali Gempa Susulan Tuban, 60 Orang Tewas Imbas Penembakan Massal di Moskow

Kepala BPBD Gresik Sukardi mengatakan, pihaknya mengirim perlengkapan untuk warga, mengingat banyaknya warga yang mengungsi di luar rumah.

Makanan siap saji, mobil bak terbuka, terpal, dan tenda sudah dikirim.

"Personel nanti akan mendata lagi secara rinci kebutuhan warga, untuk kita kirim lagi," ujarnya, Sabtu (23/3/2024).

Dampak dari gempa bumi tersebut, sejumlah bangunan rusak mulai dari rumah warga, rumah sakit dan masjid.

"Dampaknya kerusakan fisik bangunan rumah kerusakan rumah sakit di Pulau Bawean, masjid ada yang roboh," tukasnya.

(*)

# Pulau Bawean # KONDISI # Gempa

Editor: Damara Abella Sakti
Video Production: Roni Yoga Irawan
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #kondisi   #gempa   #Pulau Bawean

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved