TRIBUNNEWS UPDATE
Gibran Tak Ambil Pusing, Persilakan Kubu Anies dan Ganjar Gugat Hasil Pilpres 2024: Silakan Monggo
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka tak ambil pusing terkait gugatan yang akan diajukan oleh kubu 01 dan 03.
Gibran mempersilakan kubu Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud untuk mengajukan gugatan hasil Pilpres 2024.
Pernyataan itu disampaikan Gibran pada Kamis (21/3/2024) di Balai Kota Solo.
"Silakan dibawa ke ranah hukum. Kan ada jalurnya sendiri. Silakan monggo," kata Gibran.
Baca: Ganjar Respons Ajakan Gibran yang Ingin Rangkul Paslon Lain: Kita Berteman Semua
Gibran mengaku tidak masalah jika kubu Anies dan Ganjar mengajukan gugatan hasil Pilpres ke Mahkamah Konstitusi (MK).
Pasangan Prabowo Subianto itu mengaku pihaknya pun telah menyiapkan diri untuk merespons gugatan yang dilayangkan oleh kubu Anies dan Ganjar.
"Silakan, silakan. Sudah ada yang ngurus. Sudah dipersiapkan," jelasnya.
Meski begitu Gibran mengingatkan agar proses gugatan ke MK itu harus berjalan dengan tertib.
Baca: Saat Prabowo Menang Pilres 2024, Panglima TNI Curhat THR Prajurit Masih Zonk di Depan Meutya Hafid
"Silakan yang penting tertib kondusif, itu saja," ujar dia.
Adapun sebelumnya kubu Anies Baswedan menyatakan telah mengajukan gugatan ke MK pada hari ini Kamis (21/3).
Tim Hukum Nasional (THN) Anies-Muhaimin membawa setumpuk berkas saat melakukan pendaftaran.
Anies berharap proses yang akan berlangsung di MK terkait gugatan Pilpres dapat menjadi pembelajaran bagi semua pihak.
Baca: Surya Paloh Terima Hasil Pemilu kala Timnas AMIN Gugat ke MK, Pengamat: Sinyal Gabung Prabowo-Gibran
Sementara itu kubu Ganjar Pranowo juga menyatakan akan mengajukan gugatan terkait hasil Pemilu 2024 di MK.
Kubu Ganjar mengatakan gugatan itu akan dilayangkan pada esok hari atau lusa. (Tribun-Video.com/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Penetapan Hasil Pilpres 2024 Digugat ke MK, Gibran: Silakan, Monggo..."
Host: Umi Wakhidah
Vp: Ulung
# Gibran Rakabuming # Anies Baswedan # Ganjar Pranowo # Gugat # Pilpres 2024
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: Muhammad Ulung Dzikrillah
Sumber: Kompas.com
Tribunnews Update
Wacana Pemakzulan Wapres Gibran, Menhan: Kita Hormati Pemikiran Purnawirawan TNI, Harus Dikaji
Rabu, 30 April 2025
HOT TOPIC
Hercules Sindir Purnawirawan TNI soal Pencopotan Gibran, Jadi Pintu Masuk Lengserkan Prabowo?
Rabu, 30 April 2025
Tribunnews Update
Hercules Ngamuk Gibran Didesak Dimakzulkan, Olok-olok Sutiyoso hingga Sebut Mulut Bau Tanah
Rabu, 30 April 2025
tribunnews update
Di Tengah Vokalnya Sikap sang Ayah Minta Gibran Dicopot, Letjen Kunto Anak Try Sutrisno Dimutasi
Rabu, 30 April 2025
Tribunnews Update
Hercules Murka Sutiyoso Restui Gibran Dicopot sebagai Wakil Presiden: Mulut Anda Bau Tanah!
Rabu, 30 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.