TRIBUNNEWS UPDATE
AHY Yakin Pemenang Pemilu 2024 Sudah Terbaca, Ajak Kubu Anies-Imin dan Ganjar-Mahfud untuk Move On
TRIBUN-VIDEO.COM - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yakin bahwa pemenang dalam gelaran Pemilu 2024 sudah terbaca.
AHY mengajak kubu Anies-Cak Imin dan Ganjar-Mahfud untuk move on dan menerima hasil suara.
Dikutip dari Tribunnews pada (22/2), ia buka suara menanggapi soal hak angket kecurangan Pemilu di DPR yang tengah ramai dibicarakan.
Sebagaimana diketahui, kubu 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan kubu 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD, adalah sumber dari usulan hak angket tersebut.
Namun, alih-alih setuju dengan hak angket tersebut, AHY justru mengajak kubu Anies-Ganjar move on menyikapi hasil Pilpres 2024 ini.
"Yang jelas kita justru harus move on. Lima tahun, sepuluh tahun ke depan ini banyak tantangan dan komplikasinya. Saatnya kita harus membangun kembali rekonsiliasi bangsa dan kita berikan ruang demokrasi," kata AHY di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2/2024).
Baca: Sikap Sigap AHY Beri Hormat ke Jokowi & Prabowo seusai Dilantik jadi Menteri ATR, Rautnya Semringah
Baca: Dulu Bersitegang, Kini AHY dan SKP Moeldoko Bersatu di Kabinet Jokowi
"Yang jelas kita tidak usah prejudice soal kecurangan dan sebagainya. Saya tahu ini adalah bagian ekspresi dari berbagai kalangan pasca penghitungan suara. Itu wajar. Setiap tahun pemilu di negara mana pun selalu ada isu-isu demikian," ujar AHY.
Dalam hal ini, AHY meyakini, meski hasil Pemilu 2024 belum resmi diumumkan KPU, tapi pemenangnya sudah terbaca berdasarkan hasil hitung cepat berbagai lembaga.
Di mana hasilnya adalah capes-cawapres Prabowo-Gibran lah yang menempati tangga teratas dengan suara lebih dari 55 persen.
"Tetapi saya punya keyakinan, walaupun sekarang masih penghitungan sementara, tapi yang jelas sudah bisa terbaca siapa yang menjadi pemenang pemilu," tegasnya.
Walaupun begitu, AHY mengakui tetap menghormati penghitungan suara Pemilu 2024 sampai tuntas.
"Kalau ada yang tidak puas ada mekanismenya silakan, itu hak warga negara, hak partai politi."
"Tetapi saya tidak ingin terjebak kita terlalu carut marut dalam isu-isu semacam itu karena masih banyak pekerjaan rumah yang harus kita selesaikan," tandasnya.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul AHY Ajak Kubu Lawan Move On Sikapi Hasil Pilpres 2024: Sudah Jelas Pemenangnya Siapa
#beritaterkini #beritaterbaru #beritaviral #kabarterkini #ahy #ajakkubu #lawan #moveon #agusharimurtiyudhoyono
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Dandi Bahtiar
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Alasan Roy Suryo Cs Tolak Hasil Lab Forensik Ijazah Jokowi, Minta Ahli Internasional Ambil Alih
4 jam lalu
Tribunnews Update
Reaksi Abraham Samad Dituding Mangkir soal Kasus Ijazah Jokowi: Saya Nggak Ada Hubungannya Sama Ini
4 jam lalu
Tribunnews Update
Jokowi Pamer Sowan ke Dosen Akademik yang Bantu Lulus dari UGM saat Kasmudjo Digugat soal Ijazah
4 jam lalu
Tribunnews Update
Heboh Video TKW Asal Jember Ditemukan Hidup di Dalam Peti Es di Pelabuhan Vietnam, Disnaker Selidiki
4 jam lalu
Tribunnews Update
Eks Marinir yang Gabung Militer Rusia Tak Lagi Kewarganegaraan Indonesia, Kabur Tanpa Izin Presiden
4 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.