Mata Lokal Memilih
Ibu Mertua Hasto Kristiyanto Wafat, Megawati, Gibran hingga Prabowo Kirim Karangan Bunga
TRIBUN-VIDEO.COM - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto tengah berduka karena ibu mertuanya, Rita Florentina Sri Warsini meninggal dunia pada Senin (19/2/2024) malam.
Sejumlah tokoh kemudian mengirimkan karangan bunga ke rumah duka di Perumahan Gentan Raya, Sukoharjo, Jawa Tengah, Selasa (20/2/2024).
Berdasarkan pantauan, tampak karangan bunga dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Baca: Yusril akan Terima Gugatan Kubu Anies-Ganjar untuk Batalkan Hasil Pemilu 2024 Selama Ada Bukti
Baca: Respons Hasto Jokowi Gelar Pertemuan Tertutup dengan Surya Paloh: Demokrasi dalam Masalah Besar
Terkait karangan bunga dan ungkapan duka yang diterima, Hasto menyampaikan terima kasih.
Sebagai informasi, Rita Florentina menghembuskan nafas terakhir di Rumah Sakit Kasih Ibu Surakarta pada usianya yang ke-80 tahun.
Jenazah Rita akan dimakamkan di TPU Pracimoloyo, Makamhaji, Sukoharjo.
(TribunVideo.com/Sisca Mawaski)
VP: Rahmat Gilang Maulana
# Hasto Kristiyanto # Ibu Mertua # Prabowo Subianto # karangan bunga
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: Rahmat Gilang Maulana
Sumber: Tribunnews.com
Terkini Nasional
Mahasiswi ITB Ditangkap atas Kasus Meme Prabowo-Jokowi Ciuman, Pihak Kampus Akhirnya Beri Respons
3 hari lalu
Tribunnews Update
LIVE: Rossa Sebut Nama-nama Eks Pimpinan KPK 2019-2024 di BAP Perintangan, Ada Alexander Marwata
4 hari lalu
Tribunnews Update
Namanya Disebut AKBP Rossa dalam BAP Kasus Perintangan Hasto, Alexander Marwata Cuma Tertawa
4 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.