Tribunnews Update
Survei Indikator: Tren Elektabilitas PDIP Menurun, Gerindra Konsisten Naik Capai 18,2 Persen
TRIBUN-VIDEO.COM - Lembaga survei Indikator Politik Indonesia merilis hasil jajak pendapatnya soal tren elektabilitas partai menjelang Pemilu 2024.
Berdasarkan survei tersebut, tren elektabilitas PDIP terus menurun hingga akhir tahun.
Padahal sebelumnya pada Januari 2023, elektabilitas PDIP meninggi hingga mencapai 21,9 persen.
Namun pada April 2023 setelah masalah Piala Dunia gagal diadakan di Indonesia, elektabilitas PDIP menyusut jadi 16,5 persen.
Baca: Viral WNI di Taipei Sudah Terima hingga Coblos Surat Suara Pemilu 2024, KPU RI Akui Ada Kelalaian
Elektabilitas PDIP kembali meningkat menjadi 20,4 persen ketika Megawati mengumumkan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden.
Setelah Ganjar diumumkan jadi capres, elektabilitas PDIP terus naik hingga puncaknya mencapai 23,7 persen di bulan Juli 2023.
Namun dalam survei terbaru di akhir tahun, elektabilitas PDIP kembali turun menjadi 19,1 persen.
Turunnya elektabilitas PDIP berbanding terbalik dengan Gerindra.
Baca: Isu Pilpres 1 Putaran Meledak, Ekosistem IKN Disebut Amburadul hingga Nasib Firli Diujung Tanduk
Berdasarkan hasil survei Indikator, elektabilitas Gerindra konsisten naik.
"Recover elektabilitas PDIP terutama setelah deklarasi Ganjar sebagai calon presiden, tapi trennya turun terus. Sementara Gerindra kebalikannya. Kalau kita tarik (data) sejak tahun lalu, tren Gerindra naik, konsisten naik," kata Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi dalam konferensi pers secara daring, Selasa (26/12/2023).
Pada September 2022 elektabilitas Gerindra mencapai 10,3 persen.
Kemudian pada Juli 2023 elektabilitas Gerindra naik menjadi 17,3 persen.
Baca: Jenazah Lukas Enembe Bakal Diterima Secara Protokoler, 600 Personel Disiagakan di Bandara
Sedangkan pada survei terbaru, elektabilitas Gerindra mencapai 18,2 persen.
Adapun dalam survei terbaru Indikator Politik Indonesia, elektabilitas PDIP berada di posisi teratas dipepet Gerindra di posisi kedua.
Namun keunggulan PDIP belum bisa dinyatakan absolut lantaran survei memiliki margin of error 2,9 persen.
Adapun survei itu digelar pada 23-24 Desember 2023 dengan melibatkan 1.217 responden.
Survei tersebut memiliki tingkat kepercayaan sebesar 95 persen. (Tribun-Video.com)
Host: Umi Wakhidah
VP: Fegi
# Survei Indikator # elektabilitas # PDIP # Gerindra
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: Fegi Sahita
Sumber: Tribun Video
tribunnews update
Gerindra Buka Suara usai Viral Bendera Partai Dicatut saat Pelantikan GRIB Bali: Tak Terafiliasi
Senin, 5 Mei 2025
tribunnews update
Gerindra Tegas Tak Terafiliasi Ormas GRIB hingga Anak Bacok Ibu di Subang Gegara Masalah HP & Ayam
Senin, 5 Mei 2025
Viral News
Bendera Gerindra Muncul di Pelantikan GRIB Bali, Prabowo Ada Sangkut Paut? Ini Kata Kadek 'Rambo'!
Senin, 5 Mei 2025
Viral News
Bendera Gerindra di Pelantikan GRIB Bali Tuai Polemik, Prabowo Dituding Ikut Bagian dalam Organisasi
Senin, 5 Mei 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Viral Video Pelantikan Ketua GRIB Bali Berlatar Belakang Bendera Gerindra, Sekretaris Partai Bantah
Minggu, 4 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.