Kamis, 15 Mei 2025

Tribunnews Update

Penolakan Rohingya Memuncak, Warga Sepakat Bakal Gugat UNHCR Buntut Tak Kunjung Pindahkan Pengungsi

Selasa, 19 Desember 2023 20:37 WIB
Serambi Indonesia

TRIBUN-VIDEO.COM - Warga Pidie terus melakukan penolakan terhadap pengungsi Rohingya.

Keuchik di Kecamatan Batee dan Muara Tiga bersama Panglima Laot Pidie Hasan Basti telah berdelegasi dengan Pj Bupati Pidie, Wahyudi Adisiswanto.

Para warga telah sepakat berencana melaporkan UNHCR.

Dikutip dari SerambiNews, hal itu diungkapkan oleh Pj Bupati Pidie Wahyudi Adisiswanto pada Selasa (19/12).

Baca: Pria Etnis Rohingya Ditetapkan Tersangka oleh Polresta Banda Aceh atas Dugaan Penyelundupan Manusia

Ia menuturkan bahwa kedatangan aparatur gampong itu, guna membahas masalah Rohingya yang telah menodai Pidie sebagai kota santri.

Wahyudi menegaskan bahwa warga menolak menampung Rohingya.

"Masyarakat telah berbondong-bondong datang ke Pendopo Bupati Pidie, guna menyampaikan terhadap keberadaan Rohingya. Warga menolak menampung Rohingya," kata Pj Bupati Pidie, Ir Wahyudi Adisiswanto MSi, kepada Serambinews.com, Selasa (19/12/2023).

Ia menyebutkan, warga yang datang ke pendopo adalah keuchik, panglima laot, tokoh pemuda.

Masyarakat tetap intens melaporkan perkembangan Rohingya yang ditampung di Laweung dan Kecamatan Batee.

Baca: Tolak Pengungsi Rohingya, Nelayan di Pidie Aceh Pilih Pagari Laut dengan Biaya Pribadi

Wahyudi menuturkan sebenarnya keberadaan Rohingya secara terbuka telah disampaikannya melalui siaran televisi agar Rohingya direlokasi ketempat lain.

Sehingga setelah seminggu tidak ada kepastian terhadap pengungsi Rohingya, maka Pemkab akan serahkan Rohingya kepada masyarakat.

Ia juga menegaskan warga akan menggugat UNHCR karena belum memindahkan Rohingya.

"Warga akan menggugat UNHCR, lantaran belum memindahkan Rohingya," jelasnya.

Selama ini, masyarakat aktif berkomunikasi terhadap Rohingya.

Baca: Aceh Diprediksi Kebanjiran Pengungsi Rohingya hingga Maret 2024, Jatah Makan Bengkak Rp 42,6 Miliar

Menurutnya, sebenarnya warga telah menyampaikan menolak menampung Rohingya.

Masyarakat meminta Rohingya harus dipindahkan dari Pidie.

Sebab, keberadaan Rohingya dinilai sangat merugikan warga.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di SerambiNews.com dengan judul Tolak Rohingya di Pidie, Pj Bupati Warga akan Menggugat UNHCR

Host: Alexa Dhea
VP: Gianta

# penolakan # Rohingya # UNHCR # pengungsi

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Dhea Andika Rizqi
Video Production: Gianta Firmandimas Adya Mahendra
Sumber: Serambi Indonesia

Tags
   #penolakan   #Rohingya   #UNHCR   #pengungsi

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved