Tribunnews Update
Iran dan Rusia Bersatu Lawan Sanksi AS, Hubungan Diplomatik Kedua Negara Juga Makin Mesra
TRIBUN-VIDEO.COM - Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amir Abdollahian melakukan kunjungan kerja ke Rusia awal pekan ini.
Salah salah satu hasil kunjungan itu adalah penandatanganan deklarasi Rusia-Iran dalam melawan sanksi Amerika Serikat (AS).
Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov menilai, deklarasi tersebut sangat penting untuk mengatasi sanksi dari AS dan sekutunya.
Ia berharap Rusia dan Iran bisa melawan, mencegah, dan mengimbangi dampak negatif dari sanksi tersebut.
Baca: Netanyahu Diamuk Keluarga Sandera Israel, Dianggap Tak Becus Tangani Pembebasan Tahanan dari Gaza
"Ini merupakan langkah penting dalam meningkatkan upaya terkoordinasi oleh anggota komunitas global untuk mengatasi sanksi ilegal yang dilakukan AS dan sekutunya," kata Lavrov, dikutip dari TASS, Rabu (6/12).
Sementara itu, Hossein menyerukan kepada komunitas global untuk melakukan embargo terhadap produk-produk Israel.
Hal ini sebagai tanggapan atas pengeboman di Gaza yang menewaskan belasan ribu warga sipil.
Menurut Hossein, tindakan tersebut dapat dilakukan untuk menunjukkan dukungannya terhadap Palestina.
Baca: MEME TENTARA ISRAEL PAKAI DIAPER JADI NYATA, Kini Digerogoti Gangguan Pencernaan Akut
Menteri Luar Negeri Iran juga mendesak agar Israel diadili atas tuduhan melakukan kejahatan perang.
Seperti diketahui, perang Israel di Gaza mendapat dukungan penuh dari AS.
Washington secara terang-terangan menyebut Hamas sebagai kelompok radikal yang harus dimusnahkan.
Dalam konflik lain, AS juga mendukung Ukraina yang saat ini masih berperang melawan Rusia.
(Tribun-Video.com)
Artikel telah tayang dengan judul Russia, Iran sign declaration to counter US sanctions — Lavrov
Host: Agung Laksono
VP: Dharma
# Iran # Rusia # sanksi # Amerika Serikat (AS) # hubungan diplomatik
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Dharma Aji Yudhaningrat
Sumber: Tribun Video
Konflik Ukraina vs Rusia
Ukraina Rugi Besar seusai Balas Serangan Rusia: 2 HIMARS, 5 Rudal Neptune, dan 500 Drone Dilumpuhkan
5 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
5 hari lalu
TRIBUN VIDEO UPDATE
Pangkalan Drone Bawah Tanah Milik Iran dalam Mode Siap, UAV Mohajer-6 Siap Unjuk Gigi di Zona Perang
5 hari lalu
Tribun Video Update
Reaksi Rusia Seusai India dan Pakistan Saling Serang, Kini Meminta Kedua Pihak Menahan Diri
6 hari lalu
Konflik Ukraina vs Rusia
Serangan Besar-besaran Rusia ke Ukraina Luncurkan 23 Bom dan 33 Drone ke Donetsk, 130 Bangunan Rusak
6 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.