Tribunnews Update
Netanyahu Diamuk Keluarga Sandera Israel, Dianggap Tak Becus Tangani Pembebasan Tahanan dari Gaza
TRIBUN-VIDEO.COM - Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu bertemu dengan keluarga para sandera yang dibebaskan Hamas, Selasa (5/12).
Pertemuan itu sebenarnya bertujuan untuk menceritakan pengalaman para sandera selama ditahan di Gaza.
Namun, suasana pertemuan menjadi panas setelah keluarga para sandera meluapkan kemarahannya kepada pemerintah.
Dani Miran, yang putranya sempat disandera Hamas mengatakan, pemerintah Israel telah membuat lelucon.
Baca: LIVE: Pasukan Israel Terjangkit Wabah Penyakit hingga Hamas Siapkan Perlawan Total Jelang 2024
Dalam pertemuan itu, pemerintah berdalih bahwa Israel sudah melakukan segala upaya untuk membebaskan sandera.
Namun, Miran menilai bukan Israel yang membebaskan sandera, melainkan pemimpin Hamas di Gaza Yahya Sinwar.
Oleh karena itu, ia menyebut kinerja pemerintahan Netanyahu sangat buruk dan berantakan.
"Keseluruhan kinerja ini buruk, menghina, berantakan," kata Miran, dikutip dari Al Arabiya, Rabu (6/12).
Jennifer Master yang rekannya menjadi sandera menggambarkan pertemuan itu sangat bergejolak.
Baca: Pengungsi Rohingya Pura-pura Lapar Agar Dikasihani, Ketika Diberi Nasi Bungkus Malah Dibuang
Menurutnya, banyak orang-orang berteriak karena kecewa dengan kabinet Netanyahu.
Perwakilan Israel lantas berjanji bahwa pihaknya akan membawa pulang seluruh sandera dari Gaza.
Meski anak-anak dan perempuan menjadi prioritas, sandera laki-laki juga tetap akan diperjuangkan.
(Tribun-Video.com)
Artikel telah tayang dengan judul Israeli hostage families angry after meeting with Netanyahu, leave bitterly critical
Host: Agung Laksono
VP: Adam Sukmana
# Netanyahu # Keluarga Sandera # Israel # tahanan # Gaza
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Dwi Adam Sukmana
Sumber: Tribun Video
TRIBUNNEWS UPDATE
Tentara Israel Kelabakan, Pos Militernya Diberondong Tembakan Brigade Al Quds di Jenin
11 jam lalu
tribun video update
Sandera di Gaza Sindir Istri PM Netanyahu | Hamas Buka "Gerbang Neraka" di Rafah, IDF Tumbang
12 jam lalu
tribun video update
UPDATE Perang Gaza: Sandera Catut Nama Istri PM Israel | Hamas Buka "Gerbang Neraka", IDF Lumpuh
12 jam lalu
tribun video update
Fakta Keretakan Hubungan Trump dan PM Israel, Putus Kontak hingga Ubah Arah Diplomasi AS
13 jam lalu
tribun video update
Militer Israel Pertimbangkan Perluasan Serangan ke Yaman, Iran Tak Lepas dari Ancaman
13 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.