Bola Voli
Raih Hasil Minor! Pelatih Red Sparks Ungkap Kalau Megawati Hangestri Banyak Pikiran dan Kangen Rumah
TRIBUN-VIDEO.COM - Pevoli Indonesia yang kini membela klub Korea Selatan Daejeon JungKwanJang Red Sparks, yakni Megawati Hangestri Pertiwi bisa dikatakan mengalami penurunan performa.
Terbaru, Megawati gagal mempersembahkan kemenangan saat Red Sparks bertandang ke markas Hwaseong IBK Altos, Jumat (24/11/2023).
Bertanding di Hwaseong Arena, Red Sparks dibuat mati kutu dengan menorehkan kekalahan 1-3 (19-25, 26-28, 25-23, 22-25).
Di laga tersebut, statistik Megawati juga tak terlalu menawan.
Pemain yang mempunyai sebutan Megatron tersebut hanya mampu mencatatkan tingkat keberhasilan serangan mencapai 33,3 persen yang menghasilkan 20 poin bagi Red Sparks.
Torehan Megawati tersebut kalah jika dibandingkan dengan rekannya sendiri, yakni Giovanna Milana (Gia).
Beda dengan Megawati, Gia berhasil menorehkan total 26 poin dengan tingkat keberhasilan serangan mencapai 42,1 persen.
Ya, performa Megawati di putaran kedua Liga Voli Korea Selatan Putri 2023/2024 memang bisa dikatakan menurun.
Baca: Rivan Nurmulki Telah Diban PBVSI untuk Ikut Liga Voli Internasional, Menpora Dito: Itu Aneh Sekali!
Dalam lima pertandingan putaran kedua Liga Voli Korea Selatan Putri 2023/2024 yang telah Red Sparks lakoni, Megawati belum berhasil menyumbang kemenangan.
Padahal di putaran pertama Liga Voli Korea Selatan Putri 2023/2024, Red Sparks tampil impresif bahkan Megawati mampu menyabet gelar MVP alias pemain terbaik.
Usut punya usut, pelatih Red Sparks yakni Ko Hee Jin tampaknya paham dengan periode sulit yang kini mendera Megawati cs.
Dikutip dari Naver Sport, Ko Hee Jin bahkan sempat mengajak Megawati makan bersama sebelum laga Red Sparks vs IBK Altos.
Dari pertemuannya tersebut, Ko Hee Jin mengajak Megawati untuk makan dan berbincang hal-hal di luar pertandingan.
“Saya membelikannya makanan hangat beberapa hari yang lalu."
“Saya pergi ke satu-satunya restoran Indonesia Mega di Daejeon," kata Ko Hee Jin.
Hal itu ia lakukan untuk lebih dekat dengan Megawati dan membantunya keluar dari masa sulit.
Menurutnya, Megawati saat ini dilanda masalah psikologis dengan banyaknya pikiran.
Lebih lanjut, Ko Hee Jin menilai jika Megawati kangen rumah, mengingat ia sudah berada di Korea sejak Juli lalu.
"Kami jarang berbicara tentang bola voli, tapi hanya menyuruh saya untuk santai saja,"
“Mega banyak pikiran, ini adalah bagian psikologis dan bukan bagian teknis."
Baca: Tim Megawati Hangestri OTW Runner up pada Klasemen Liga Voli Korea Selatan Putri 2023/2024
"Sejak datang ke Korea pada bulan Juli dan sudah lama berada di sana, ia seperti rindu kampung halaman," tambahnya.
Situasi yang kini melanda Megawati tentu saja sangat disayangkan Ko Hee Jin.
Mengingat Megawati bisa dikatakan pemain bagus dan andalan bagi Red Sparks.
“Dia pemain yang sangat bagus," sambungnya.
Meski under perform, saat ini Megawati masih berada di posisi lima dalam daftar top skor Liga Voli Korea Selatan Putri 2023/2024.
Megawati telah mengoleksi 246 poin sekaligus menjadi pemain Red Sparks dengan torehan poin tertinggi.
Di sisi lain, kekalahan atas IBK Altos praktis membuat Red Sparks turun ke peringkat lima klasemen sementara Liga Voli Korea Selatan Putri 2023/2024.
Sedangkan IBK Altos berhasil naik tingkat dan kini menduduki peringkat keempat.
Daftar Top Skor Liga Voli Korea Selatan Putri 2023/2024 per 25 November
1. Gyselle Silva (GS Caltex Seoul KIXX): 295 Poin
2. Brittany Abercrombie (Hwaseong IBK Altos): 288 poin
3. Vanja Bukilic (Gimcheon Korea Expressway Corporation Hi-Pass): 271poin
4. Yasmine Bedart-Ghani (Gwangju AI Pepper Savings Bank): 254 poin
5. Megawati Hangestri Pertiwi (Daejeon Jung Kwan Jang Red Sparks): 246 poin
6. Jelena Mladenovic (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders): 216 Poin
7. Kim Yeon-koung (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders): 215 Poin
8. Laetitia Moma Bassoko (Suwon Hyundai Engineering & Construction Hillstate): 212 poin
9. Giovanna Milana (Daejeon JungKwanJang Red Sparks): 204 poin
10. Kang So-hwi (GS Caltex): 154 poin
Klasemen Liga Voli Korea Selatan Putri 2023/2024 per 25 November
1. Incheon Heungkuk Life Pink Spiders - 25 Poin
2. Suwon Hyundai Engineering & Construction Hillstate - 20 Poin
3. GS Caltex Seoul KIXX - 19 Poin
4. Hwaseong IBK Altos - 14 Poin
5. Daejeon Jung Kwan Jang Red Sparks - 13 Poin
6. Gimcheon Korea Expressway Corporation Hi-Pass - 12 Poin
7. Gwangju AI Pepper Savings Bank - 5 Poin
Rekap Hasil Red Sparks di Liga Voli Korea Selatan Putri 2023/2024 Putaran Kedua
4x Kalah:
Kamis (9/11/2023): Daejeon Jung Kwan Jang Red Sparks vs Suwon Hyundai E&C Hillstate, 1-3 (26-28, 26-24, 21-25, 16-25)
Selasa (14/11/2023): Daejeon Jung Kwan Jang Red Sparks vs GS Caltex Seoul KIXX, 0-3 (25-27, 19-25, 15-25)
Sabtu (18/11/2023): Daejeon Jung Kwan Jang Red Sparks vs Gimcheon Korea Expressway Corporation Hi Pas, 3-2 (23-25, 25-18, 25-17, 20-25 dan 15-13)
Selasa (21/11/2023): Daejeon Jung Kwan Jang Red Sparks vs Incheon Heungkuk Life Pink Spiders, 2-3 (25-23, 17-25, 25-21,19-25, 9-15)
Jumat (24/11/2023): Daejeon Jung Kwan Jang Red Sparks vs Hwaseong IBK Altos, 1-3 (19-25, 26-28, 25-23, 22-25).
Sisa Pertandingan Megawati Hangestri Bersama Red Sparks di Liga Voli Korea Selatan Putri 2023/2024 Putaran Kedua
Selasa (28/11/2023) Pukul 17.00 WIB (kandang)
Daejeon JungKwanJang Red Sparks vs Gwangju AI Peppers Savings Bank
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Liga Voli Korea: Pelatih Red Sparks Sebut Megawati Hangestri Banyak Pikiran dan Kangen Rumah
# bola voli # Red Sparks # Megawati Hangestri # liga korea selatan # Timnas Voli Putri Indonesia
Video Production: Tri Susilo Mardhani
Sumber: Tribunnews.com
Olahraga
GRESIK PETROKIMIA VS ELECTRIC PLN: LIVE SKOR Final Four Proliga 2024-25: Laga Hidup Mati Megawati
Sabtu, 3 Mei 2025
Olahraga
LAGA PUPUTAN MEGAWATI DI PROLIGA 2025, Wajib Lumat Electric PLN di GOR Sritex Solo
Sabtu, 3 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.