TRIBUNNEWS UPDATE
Ekonomi Israel Sekarat Gegara Perang, Kemenlu Disebut Setop Kegiatan Imbas Kekurangan Anggaran
TRIBUN-VIDEO.COM - Israel mengakui bahwa anggaran yang ada di negaranya telah mengalami kekurangan.
Hal itu bahkan menyebabkan aktivitas yang ada di Kementerian Luar Negeri terpaksa harus dihentikan.
Kabar ini diungkapkan oleh Wakil Direktur Diplomasi Publik Kementerian Luar Negeri Israel, Emmanuel Nahshon, pada pertemuan Subkomite Informasi Knesset pada Selasa (14/11).
Ia menyebut dalam pertemuan tersebut bahwa diskusi itu terkait dengan negara Israel yang memutuskan paling kritis dalam perang hingga menghentikan kegiatan Kemenlu.
Baca: Kacau! Serangan Dahsyat Hamas ke Tel Aviv Porak-porandakan Kota hingga Keselamatan Warga Terancam
“Jika ada judul utama dalam diskusi ini, maka judulnya adalah: Negara Israel memutuskan pada saat paling kritis, dalam perang, untuk menghentikan kegiatan Kementerian Luar Negeri,” katanya.
Israel mengalami kerugian sekira 260 juta dolar AS setiap hari, sejak perang di Gaza.
Pembayaran kepada sekolah-sekolah ultra-ortodoks dan tujuan-tujuan lain telah memicu perhitungan bagi Perdana Menteri Benjamin Netanyahu.
Konflik ini menimbulkan banyak korban jiwa.
Baca: 2 Kali dari Lolos dari Maut, Komandan Tinggi Hamas Disebut Tewas akibat Serangan Udara Israel
Biaya ini juga menjadi lebih mahal bagi Israel dibandingkan perkiraan awal dan membebani keuangan publik.
Namun pemberian dana kontroversial untuk perang memicu perdebatan nasional dan membuat pasar gelisah.
Tetapi klaim ini justru dibantah oleh Kemenlu.
Pihak Kemenlu membantah klaim pejabatnya sendiri dengan mengatakan bahwa Kemenkeu telah mentransfer dana sebesar 26 juta dollar untuk mendanai mereka.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di timesofisrael.com dengan judul Foreign Ministry denies its own official’s claim public diplomacy activities halted
Host: Alexa Dhea
VP: Dharma
# Hamas # Israel # Palestina # Gaza
Reporter: Dhea Andika Rizqi
Video Production: Dharma Aji Yudhaningrat
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUN VIDEO UPDATE
Brigade Al-Quds Lancarkan Serangan di Bukit Gaza, Menargetkan dan Menewaskan Sejumlah Tentara Israel
2 hari lalu
TRIBUN VIDEO UPDATE
Drone Israel Mengebom Sekolah di Gaza Utara saat Para Pengungsi Terlelap, 16 Warga Tewas
2 hari lalu
TRIBUN VIDEO UPDATE
Israel Hanya Sediakan Koridor Aman saat Pembebasan Sandera AS, Ogah Lakukan Gencatan Senjata
2 hari lalu
Tribunnews Update
Qatar-Mesir Sambut Baik Keputusan Hamas Bebaskan Sandera AS-Israel: Sinyal Positif menuju Perdamaian
2 hari lalu
Tribun Video Update
Sampaikan Berkat Perdananya, Paus Leo XIV Serukan Perdamaian dan Gencatan Senjata di Gaza
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.