Senin, 12 Mei 2025

TRIBUN VIDEO UPDATE

Drone Israel Mengebom Sekolah di Gaza Utara saat Para Pengungsi Terlelap, 16 Warga Tewas

Senin, 12 Mei 2025 16:25 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Militer Israel kembali melesatkan serangan ke Gaza utara.

Kali ini, Sekolah Fatima Bint Assad yang melindungi para pengungsi Palestina di Jabalia al-Balad menjadi sasaran serangan udara IDF.

Sedikitnya 16 orang tewas dan puluhan lainnya terluka akibat gempuran drone Israel itu .

Baca: Rangkuman Perang Israel-Hamas: Gaza Hancur & Warga Menderita, Iran-Pejuang Palestina Habisi Zionis

Dilaporkan, sebagaian besar korban adalah wanita dan anak-anak.

Diketahui, serangan tersebut diluncurkan pasukan Zionis pada Senin (12/5/2025) dini hari.

Dikutip dari Al Mayadeen, Sekolah Fatima Bint Assad sendiri menjelma sebagai rumah bagi lebih dari dua ribu orang terlantar di Jabalia.

Api akibat serangan itu tampak berkobar di sejumlah titik lokasi.

Baca: Hamas dan Iran Satukan Kekuatan, Tegas Jaga Komitmen Habisi Zionis Lawan Agresi Israel di Gaza

Warga dan petugas medis pun saling bahu membahu untuk mengevakuasi para korban.

Pembantaian itu terjadi beberapa jam seusai Donald Trump, memuji langkah Hamas yang bersedia membebaskan sandera AS-Israel.

Ia bahkan menyebut keputusan militan Palestina itu sebagai isyarat itikad baik.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di almayadeen.net

Program: Tribun Video Update
Host: Isti Ira Kartika Sari
Editor: Sekar Kinasih
Uploader: bagus gema praditiya sukirman

#Israel #Gaza #SeranganUdaraIsrael #DroneIsrael #SekolahDibom #KorbanSipilGaza #GazaUtara #KonflikIsraelPalestina #PengungsiGaza #KejahatanPerang #SeranganIsrael #Palestina #PerangGaza #KrisisKemanusiaan #BeritaInternasional #SeranganDrone #PalestinaTerkini #IsraelGazaHariIni #PembantaianWargaSipil #TragediGaza

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Isti Ira Kartika Sari
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Israel   #Hamas   #Gaza   #IDF

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved