Minggu, 11 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Mesra, Tangan Erdogan Genggam Lengan Jokowi di Sela Rapat Darurat KTT OKI Bahas Situasi di Gaza

Minggu, 12 November 2023 13:53 WIB
Tribun Video

TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan menggandeng erat tangan Presiden Jokowi.

Momen ini terjadi kala keduanya melakukan pertemuan bilateral di sela-sela KTT Luar Biasa Kerjasama Islam (OKI) di Arab Saudi pada Sabtu (11/11).

Melalui akun Youtube Sekretariat Presiden, pemimpin tertinggi di Turki itu nampak harmonis dan akrab dengan Presiden RI.

Baca: Bak Bangkit dari Kematian, Komandan Hamas Dinyatakan Tewas 2014 tapi Dalangi Serangan 7 Oktober

Keduanya juga terlihat berbicara dengan akrab sepanjang perjalanan ke ruang pertemuan bilateral antara Turki dan Indonesia.

Bahkan Erdogan terlihat memperkenalkan seseorang yang dipertemukan di OKI dengan Jokowi.

Dalam pertemuan bilateral, kedua pemimpin negara tersebut sepakat akan terus bekerja sama menyelesaikan masalah di Gaza.

Turki dan RI sepakat mendukung perjuangan bangsa Palestina, termasuk dalam mewujudkan kemerdekaan Palestina.

Dalam kesempatan lainnya di KTT OKI, Jokowi merangkul Presiden Palestina Mahmoud Abbas.

Baca: Jenderal Elit AS Khawatir Konflik Panjang di Gaza Mendorong Warga Sipil Nekat Gabung Militan Hamas

Ia merangkul dan bersalaman dengan Abbas sebagai bentuk keprihatinan atas serangan Israel di Palestina.

Adapun rapat darurat ini digelar untuk membahas situasi di Gaza Palestina.

Puluhan pemimpin negara dan kepala pemerintahan negara-negara berpenduduk mayoritas Islam hadir dalam pertemuan itu. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

# TRIBUNNEWS UPDATE # KTT # Recep Tayyip Erdogan # Jokowi # perdamaian # Gaza # Palestina

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Rima Anggi Pratiwi
Video Production: Dwi Adam Sukmana
Sumber: Tribun Video

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved