Kamis, 13 November 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Kesaksian Penjaga GOR, Benarkan Ketua KPK Firli Bertemu SYL: Ngobrol Cuma 15-20 Menitan

Sabtu, 7 Oktober 2023 17:44 WIB
Warta Kota

TRIBUN-VIDEO.COM - Bocor potret yang memperlihatkan Ketua KPK Firli Bahuri dengan mantan Mentan Syahrul Yasin Limpo sedang berbicara empat mata.

Adapun pertemuan itu terjadi disebuah lapangan bulu tangkis

Lantas kini, petugas GOR memberikan kesaksian, termasuk membenarkan adanya pertemuan antara Firli dan SYL.

Baca: Ketua KPK Firli Bahuri Resmikan GOR WKI Kombos Manado, Langsung Main Badminton Bareng Atlet

Dikutip dari Wartakota, hal tersebut disampaikan oleh petugas lapangan badminton berinisal T.

Ia menjelaskan bahwa Firli kerap menggunakan lapangan tersebut untuk berolahraga bulu tangkis.

Sementara ia pun membenarkan terkait foto yang beredar di masyarakat terkait pertemuan antara Firli dan SYL.

Petugas T menyebut bahwa pertemuan itu terjadi saat pandemi Covid-19.

Pihaknya menceritakaan saat itu, Firli terlebih dahulu tiba di lapangan.

Baca: Ketua KPK Firli Beberkan Kronologi Penangkapan Bupati Bogor Ade Yasin: Ada Laporan Suap ke Tim Audit

Tak lama kemudian, Syahrul tiba dan duduk di samping Ketua KPK.

Lantas keduanya tampak berbicara selama 20 menit.

"Iya (ngobrol bareng). Itu paling 15-20 menitan udah pulang," kata T.

Petugas T pun menjelaskan bahwa lapangan tersebut tidak pernah disewakan utnuk untuk umum sejak tahun 2010.

Sebaliknya, hanya orang-orang yang tertentu yang bisa bermain bulu tangkis di lapangan tersebut.

Baca: Ketua KPK Firli Beberkan Kronologi Penangkapan Bupati Bogor Ade Yasin: Ada Laporan Suap ke Tim Audit

Adapun mereka yang memiliki relasi dengan pemilik lapangan salah satunya Firli Bahuri. (Tribun-Video.com/Wartakota)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Penjaga Lapangan Bulu Tangkis di Mangga Besar Mengakui Pernah Liat Firli Bertemu Syahrul Yasin Limpo

# TRIBUNNEWS UPDATE # bulu tangkis # Badminton # Syahrul Yasin Limpo # Firli Bahuri

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Maria Nanda Ayu Saputri
Video Production: Ni'amu Shoim Assari Alfani
Sumber: Warta Kota

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved