TJB Update
Mobil Taktis Jeep Maung Pindad Karya Anak Bangsa Bakal Diproduksi Massal, Harga Mulai Rp 600 Jutaan
TRIBUN-VIDEO.COM - Mobil Jeep pertama buatan Indonesia bernama 'Maung' bakal diproduksi massal.
Nantinya, mobil taktis karya anak bangsa tersebut siap diproduksi massal pada Oktober 2023 mendatang.
Dikutip dari Tribunnews.com, hal tersebut diungkapkan oleh Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto.
Ia mengatakan, produksi massal Jeep Maung ini berdasarkan instruksi dari Presiden Jokowi yang menjadikan prioritas produksi dalam negeri.
"Jeep buatan tangan anak Indonesia dan diberi nama Maung dan Oktober ini mulai produksi massal," kata Prabowo saat menjadi pembicara dalam dialog kebangsaan dan syukuran HUT ke-45 Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-Polri (FKPPI) di Lagoon Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (12/9/2023).
Baca: Nyaman & Lega, Ini 4 Rekomendasi Mobil Bekas untuk Keluarga Terbaik, Harga Murah Mulai Rp 80 Jutaan
Prabowo menyebut, produksi massal Jeep Maung ini dibuat oleh Indonesia sendiri.
Selain itu, hingga kini pihaknya juga telah mengeluarkan prototipe agar menjadi standar jeep untuk TNI.
Ketua Umum Partai Gerindra itu bercerita, pada awal tahun 2023, dia telah memerintahkan petinggi dan insinyur PT. Pindad untuk memproduksi Jeep dalam negeri.
Baca: Unik! Mobil Alphard Disulap Jadi Gerobak untuk Jualan Nasi di Ponorogo, Orang Kaya Gabut?
Hingga akhirnya, Jeep itu bisa dirintis dan diuji coba di TNI Angkatan Darat.
Soal spesifikasi, Maung 4x4 dibekali jantung pacu mesin diesel 4 silinder turbocharged berdaya 136 Tk.
Kendaraan ini dapat melaju di kecepatan aman 100 Kpj dan memiliki jarak tempuh hingga 500 Km.
Soal harga, mobil Maung Pindad versi sipil terbaru ini dibanderol kisaran Rp 600-700 jutaan.
(*)
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com )
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Prabowo Sebut Jeep Maung Buatan RI Siap Diproduksi Massal pada Oktober 2023"
# mobil taktis # Jeep # karya anak bangsa #
Reporter: Feba Fadhiliana
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Jeep Tiba-tiba Menyalip Jadi Penyebab Sementara Kecelakaan Bus Jemaah Umrah di Saudi
Sabtu, 22 Maret 2025
Nasional
Miris! Bus Pengangkut Jemaah Umrah Indonesia Alami Kecelakaan Hingga Terbakar, 6 WNI Meninggal
Jumat, 21 Maret 2025
Terkini Daerah
Cicilan Belum Lunas, Jeep Rubicon Bekas Kades Kohod Ternyata Dibeli secara Kredit
Selasa, 11 Februari 2025
GEGER Kades Kohod Miliki Jeep Rubicon, Pekerja Rumah Klaim Mobil Mewah Dibeli secara Kredit
Senin, 3 Februari 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Perang Memanas! Hizbullah Murka Israel Bunuh Komandan Hamas di Lebanon setelah Bunuh Ismail Haniyeh
Sabtu, 10 Agustus 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.