LIVE REPORT
LIVE: Pabrik Pengolahan Kayu PT Alba KBN Ciamis Alami Kebakaran Hebat
TRIBUN-VIDEO.COM - PT. Alba KBN (Kawasan Berserikat Nusantara) yang merupakan pabrik pengolahan kayu alba di Desa Bojongmengger, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, mengalami kebakaran hebat pada Selasa (15/8/2023).
Menurut informasi yang didapat, kebakaran di pabrik kayu itu terjadi sekira pukul 09.00 WIB.
Kabid Damkar Kabupaten Ciamis Yusmana mengatakan, kronologi kebakaran belum dikatahui secara jelas karena pada saat petugas Damkar datang api sudah besar.
"Kami tiba-tiba menerima laporan pukul 09.00 WIB, terjadi kebakaran dan pada saat kami tiba api sudah besar, jadi kronologi kebakaran sampai saat ini belum diketahui," ujar Yusmana kepada wartawan.
Yusmana menambahkan, terdapat enam unit mobil damkar Kabupaten Ciamis diterjunkan untuk memadamkan kobaran api yang semakin membesar karena tertiup angin.
Di samping mobil Damkar, ada juga mobil bantuan dari BPBD Ciamis dan DPRKPLH Kabupaten Ciamis masing-masing satu unit.
"Untuk sementara ada enam mobil damkar yang diturunkan, kemudian ada bantuan dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Ciamis 1 unit mobil, Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Ciamis 1 unit mobil dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Ciamis satu unit mobil," tambahnya.
Menurut Yusmana, api belum bisa dipadamkan karena angin yang bertiup cukup besar dan bahan kayu alba yang mudah terbakar.
Di sisi lain, Kepala Desa Bojongmengger Eman Sulaeman mengatakan, kerugian yang dialami akibat kebakaran diperkirakan mencapai miliaran rupiah.
"Api berkobar di dalam dan di dalam itu ada kayu-kayu yang siap produksi, api terus berkobar karena angin dan bahan yang mudah terbakar," katanya.
Sampai berita ini dirilis, para petugas masih berusaha memadamkan kobaran api yang semakin membesar di beberapa titik. (*)
Baca berita lainnya di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunpriangan.com dengan judul BREAKING NEWS! Pabrik Pengolahan Kayu Alba di Bojongmengger Ciamis Alami Kebakaran Hebat, https://priangan.tribunnews.com/2023/08/15/breaking-news-pabrik-pengolahan-kayu-alba-di-bojongmengger-ciamis-alami-kebakaran-hebat.
Penulis: Ai Sani Nuraini | Editor: Gelar Aldi Sugiara
Video Production: Fransisca Ellen Kumala Sari
Sumber: Tribunnews.com
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.