Terkini Nasional
Profil dan Kehebatan ICBM Yars Rusia, Rudal Nuklir yang Mampu Hancurkan Musuh pada Jarak 12.000 KM
TRIBUN-VIDEO.COM - Rusia memiliki sejumlah rudal balistik antarbenua (ICBM) sebagai penyangga kekuatan nuklir.
Salah satu rudal yang paling terkenal adalah RS-24 Yars.
Senjata ini merupakan pengembangan dari versi sebelumnya yakni Topol-M.
Militer Rusia pertama kali memperkenalkan RS-24 Yars pada tahun 2010.
Berbeda dengan Topol-M, rudal ini mampu membawa hingga enam hulu ledak dan bisa ditargetkan secara independen.
Setiap tembakan mampu menjangkau target pada jarak 12.000 kilometer.
Baca: Zelensky Ngamuk Rusia Hancurkan Gereja di Zaporizhzhia, Ingatkan soal Karma Kejahatan Perang
Baca: Update Perang Rusia Ukraina Rudal ICBM Yars Masuk Formasi Pasukan, Moskow Bombardir Zaporizhzhia
Rusia mengklaim, RS-24 Yars kebal terhadap semua sistem anti rudal saat ini.
Termasuk instalasi rudal anti-balistik Aegis Ashore buatan Amerika Serikat (AS).
Baru-baru ini, Pasukan Rudal Strategis Rusia akan melengkapi formasinya dengan sistem ICBM Yars.
Keputusan ini diambil setelah Dewan Militer melakukan pertemuan dengan Kolonel Jenderal Sergei Karakayev.
Nantinya, formasi yang dilengkapi sistem ICMB Yars akan melakukan tugas tempur di unit rudal Bologovo.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang dengan judul Yars Missile, Avangard Hypersonic Glide Vehicle to Debut at ARMY-2023 Arms Expo
Host: Agung Laksono
Vp: Dedhi Ajib
# Musuh # Rusia # Rudal Nuklir # rudal
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Dedhi Ajib Ramadhani
Sumber: Sumber Lain
Tribunnews Update
Rusia-Ukraina Saling Kirim Ratusan Drone, 2 Tewas saat UAV Kiev Hantam Mobil di Belgorod
Selasa, 29 April 2025
HOT TOPIC
Detik-detik Yaman Serang Kapal Induk AS, Berbelok Tajam hingga Buat Jet Tempur Jatuh ke Laut
Selasa, 29 April 2025
Tribunnews Update
Iran Tegaskan 'Garis Merah' sebagai Pengayaan Uranium Program Nuklir saat Negosiasi dengan AS
Selasa, 29 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Hotel di Jepang Beri Aturan Tamu Rusia & Israel Wajib Tanda Tangan Pernyataan Tak Terlibat Perang
Selasa, 29 April 2025
Tribun Video Update
Jubir Menlu Iran Tegaskan Garis Merah Negaranya, Beri Peringatan AS terkait Situs Nuklir Damai
Selasa, 29 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.