Senin, 12 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Seluruh Ponpes di Jabar Ikut Kena Getah Buntut Polemik Al Zaytun, Kemenag Bakal Evaluasi Kurikulum

Kamis, 6 Juli 2023 19:43 WIB
Tribun Jabar

TRIBUN-VIDEO.COM - Buntut polemik Al Zaytun, seluruh Ponpes di Jawa Barat ikut terdampak.

Pasalnya Kementerian Agama (Kemenag) akan melakukan evaluasi kurikulum.

Evaluasi itu dilakukan di seluruh Ponpes wilayah Jabar.

Kemenag akan mengevaluasi kurikulum di seluruh madrasah di bawah naungannya.

Hal itu disampaikan Plh Kepala Kanwil Kemenag Jabar, Ali Abdul Latief, Kamis (6/7/2023).

Baca: TEGAS Wapres Maruf Amin Tak Akan Bubarkan Ponpes Al Zaytun Indramayu, Santri akan Dibina

Baca: Imam Supriyanto Bongkar Pesan Moeldoko ke Panji Gumilang, Beri Akses Jaminan Perlindungan Al Zaytun

Evaluasi itu dilakukan setelah adanya dugaan ajaran sesat di Al Zaytun.

Menurutnya, Kemenag memiliki standar kurikulum yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

Setiap madrasah di bawah Kemenag, kata dia, harus mengikuti kurikulum yang telah ditetapkan.

Saat melakukan evaluasi, Kemenag bakal menggandeng instansi terkait seperti MUI.

Hal itu dilakukan untuk menentukan praktik keagamaan yang diterapkan masuk kategori menyimpang atau tidak. (Tribun-Video.com/TribunJabar.id)

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Buntut Polemik Ajaran Ponpes Al Zaytun, Kemenag Jabar Bakal Evaluasi Kurikulum Pondok Pesantren

# Al Zaytun # Ali Abdul Latief # Kementerian Agama

Editor: Aprilia Saraswati
Reporter: Umi Wakhidah
Sumber: Tribun Jabar

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved