LIVE: Menilik Siapa Oknum Pemerintah di Balik Al-Zaytun?
TRIBUN-VIDEO.COM - NII Crisis Center menduga, ada oknum pemerintah yang menjadi pelindung atau membakingi pesantren Al Zaytun di Indramayu Jawa Barat.
Oknum tersebut, diduga yang membuat tak pernah ada penanganan atas kontroversi yang dilakukan oleh ponpes pimpinan Panji Gumilang tersebut.
Dikutip dari Kompas.com, dugaan ini disampaikan oleh Pendiri Negara Islam Indonesia (NII) Crisis Center Ken Setiawan pada Rabu (21/6/2023).
"Sebenarnya banyak fakta (dugaan ajaran sesat) yang terjadi di sana, tapi kita tau ada oknum-oknum pemerintah di negara ini ada yang terlibat sehingga dia terkesan ini lambat, bahkan seperti ada pembiaran," ujar Ken.
Adanya oknum tersebut diakui Ken menbuat penanganan terhadap ponpes tersebut sangat lambat.
Meski begitu, Ken enggan membeberkan siapa sosok oknum tersebut.
Ken juga menuturkan, dugaannya didasari banyaknya pejabat yang pernah bertandang ke Ponpes Al Zaytun.
Termasuk mantan Menko Polhukam Wiranto pada 2004 silam.
"Di situ kita lihat sebenarnya (Al-Zaytun) bukan gerakan keagamaan, ini gerakan politik yang dibungkus dengan agama," ucap dia.
Sejauh ini, Wiranto sendiri masih bungkam dan belum memberikan tanggapan atas kedatangannya ke ponpes pimpinan Panji Gumilang itu.
Selain itu, Ken juga meyakini Al-Zaytun adalah buatan gerakan radikal NII dari kurikulum tersembunyi yang pernah mereka ajarkan kepada dirinya.
Keyakinannya ditambah dengan Panji Gumilang yang disebut memiliki kekerabatan dengan Ahmad Musadeq, terpidana kasus penodaan agama yang juga pimpinan Gerakan Fajar Nusantara.
Keduanya diduga terlibat dalam gerakan makar pendiri NII.
"Jadi ini sama sebenarnya, tapi bedanya Ahmad Musadeq bicara dengan ketahanan pangan, karena dia beli tanah untuk pertanian di Kalimantan. Sedangkan Panji Gumilang bicara tentang pendidikan, bikin pesantren," pungkas Ken.
#alzaytun #ponpes #sesat #pemerintah
Video Production: Raka Aditya Putra Tama
Sumber: Tribunnews.com
Tribun Video Update
Respons Kapolres Jayapura soal Viral Kisah Frengky Monim yang Mengaku Tuhan & Punya Aliran Sesat
3 hari lalu
To The Point
Aliran Menyimpang di Jayapura: Pria Klaim Dirinya Tuhan, Ibadah di Alang-alang & Wajib Telanjang
3 hari lalu
Live Update
Nasib Miris Puluhan Santriwati di Lombok Barat, Dilecehkan Pimpinan Ponpes dengan Modus 'Ludah Suci'
Jumat, 25 April 2025
Tribunnews Highlight
Korban "Walid Lombok" Kini Jadi 13 Orang, Modus Pelaku Janji Berikan Jodoh dan Keturunan yang Baik
Jumat, 25 April 2025
VIRAL NEWS
13 Korban Rudapaksa Pemimpin Ponpes di Lombok Berani Lapor Seusai Nonton 'Walid', Beraksi Sejak 2015
Jumat, 25 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.