LIVE UPDATE
Seusai Pertemuan AHY-Puan, NasDem Berharap agar Megawati & SBY Bertemu untuk Rekonsiliasi
TRIBUN-VIDEO.COM - Setelah Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Puan Maharani, Partai NasDem mendukung adanya pertemuan antara Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Dikutip dari Tribunnews, Ketua DPP Partai NasDem Effendy Choirie mengatakan, pertemuan antara Megawati dan SBY sangat penting sebagai rekonsiliasi sesama mantan Presiden RI.
"Bagus (pertemuan Puan dan AHY). Lebih bagus lagi kalau ada pertemuan Pak SBY dan Bu Mega," kata Gus Choi kepada wartawan, Senin (19/6/2023).
"Itu akan lebih menyejukkan, rekonsiliasi sesama mantan presiden dan negarawan," ujarnya.
Baca: Respons Santai Anies Baswedan soal Pertemuan Puan dan AHY, Pastikan Koalisi Perubahan Tidak Renggang
Sebagaimana diketahui, hubungan Demokrat dan PDIP kerap dianggap kurang harmonis sejak Pemilu 2004.
Kedua partai saling jadi oposisi ketika satu di antaranya duduk di kursi pemerintahan.
Hingga pada Minggu (18/6/2023), Puan dan AHY bertemu untuk melakukan rekonsiliasi kedua partai.
Dalam pertemuan tertutup selama satu jam, menghasilkan sejumlah hal.
Seperti posisi kedua partai sebelum dan pasca-Pileg dan Pilpres.
Baca: Pertemuan Kedua Puan Maharani dan AHY Didukung Bacapres PDIP Ganjar Pranowo: Bagus Itu
Kemudian kesepakatan agar Pemilu berjalan damai dan gembira.
Hingga silahturahmi antarpartai yang harus berjalan baik. (Tribun-Video.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul NasDem Dukung Megawati dan SBY Bertemu
# LIVE UPDATE # AHY # Puan Maharani # SBY # Megawati
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: Nur Rohman Urip
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Ketum PDIP Megawati Sentil Polemik Ijazah Jokowi Palsu: Kalau Asli Ya Kasih Saja, Kok Susah Amat
4 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Anak Gus Dur hingga Imparsial Menggugat UU TNI ke Mahkamah Konstitusi, Soroti Pelanggaran DPR
8 jam lalu
LIVE UPDATE
Sekda dan Kepala BPKPD Kompak Mundur dari Jabatan, Bupati Belitung Timur Beri Penjelasan
8 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.