VIRAL
NGOTOT Tak Mau Kembalikan Sha Wang, Siti Minta Keluarga Baik baik Temui Dirinya
TRIBUN-VIDEO.COM - Mantan TKI Taiwan, Siti Aisah ngotot tak jadi memulangkan Siau Huang atau Sha Wang (26) ke Taiwan.
Sambil marah-marah, Siti meminta keluarga Sha Wang untuk menemuinya secara baik-baik.
Sebab menurut Siti, dulu keluarga Sha Wang juga memberikan anak disabilitas itu kepadanya secara baik-baik.
Bahkan saat itu, kata Siti, kakak kandung Sha Wang ikut mengantarkan sang adik ke Indonesia.
Kakak Sha Wang itu juga bahkan sempat berada di rumah Siti selama satu minggu lamanya.
Namun semuanya berubah sejak ayah Sha Wang, Laopan, meninggal dunia dua tahun yang lalu.
Bahkan, kakak kandung Sha Wang mulai memutus komunikasi dengan Siti sejak Sha Wang masuk rumah sakit sebelum viral di media sosial.
Saat itu kakak kandung Sha Wang memblokir akses komunikasi dengan Siti.
Padahal saat itu kondisi Sha Wang sedang memburuk sehingga harus dibawa ke rumah sakit.
Hingga akhirnya kini Sha Wang viral, sang kakak pun disebut-sebut tak mau tanggung jawab mengurus sang adik.
Bahkan saat dihubungi oleh pihak TETO mengenai kepulangan Sha Wang, kakaknya itu tak banyak memberikan jawaban.
Baca: Jemaah Ponpes Al Zaytun Disebut Banyak yang Depresi Buntut Adanya Infak, Diduga Ada Pemerasan
Sang kakak juga tampaknya menolak untuk bertemu dengan Siti.
Sebab, keinginan Siti ke Taiwan yakni untuk bertemu dengan keluarga Sha Wang.
Siti bermaksud ingin mengadopsi Sha Wang dan memintanya secara baik-baik.
Namun karena permintaan Siti itu menemukan jalan buntu, ia pun terpaksa membatalkan pergi ke Taiwan.
Kini bukan cuma Siti yang ogah ke Taiwan, ibu tiga anak itu juga ngotot tidak jadi memulangkan Sha Wang.
"Saya gak jadi pulang (ke Taiwan), karena aturan. Mereka kasih ke saya secara baik-baik, mereka minta ke saya juga harus secara baik-baik. Nanti saya tanya, apakah ini anak mau dirawat bener-bener," kata Siti saat siaran live di TikTok, Sabtu (17/6/2023).
Menurut Siti, keluarga Sha Wang itu nyatanya tidak mau bertemu dengan Siti.
Padahal menurut Siti, jika mereka merasa tak punya salah harusnya tidak takut bertemu dengan mantan ART-nya tersebut.
"Saya minta dipertemukan dengan mereka, mereka gak mau ketemu. Kalau saya salah saya gak berani, ini saya berani ketemu mereka, mereka yang gak mau," tutur Siti sambil emosi.
Namun Siti sempat menyinggung soal kakak Sha Wang.
"Katanya nanti setelah saya antar Titi ( Sha Wang) ke Taiwan, katanya kakaknya mau keluar mau berbicara," kata Siti.
Namun sayang, Siti tidak menjelaskan secara lengkap apakah kakak Sha Wang itu akan bicara dengan Siti atau dengan siapa.
Menurut Siti, jika dirinya jahat, bisa saja ia menyebarkan foto keluarga Sha Wang dengan mudah.
Baca: Taktik Serangan Bom Bunuh Diri Putin Ala ISIS Gagal Dilakukan, T-54 Meledak di Ranjau Darat
"Kalau saya mau jahat, saya sebar foto ibu dan kakaknya, tapi saya enggak tega. Kakaknya itu masih muda, nanti kalau ada yang lagi dekat dengan dia gimana," jelas Siti.
Siti pun menegaskan kalau dirinya tidak mau mengantarkan Sha Wang sendirian, melainkan meminta untuk didampingi.
Selain itu, Siti juga meminta untuk dipertemukan dengan keluarga Sha Wang.
"Saya enggak mau kalau sendiri, permintaan saya ditemenin, di sana saya dipertemukan sama mereka," kata Siti.
Jika TETO tidak bisa mengabulkan permintaan itu, Siti pun memilih untuk tak jadi berangkat.
"Yaudah lebih baik saya tarik lagi dokumen saya oleh Imigrasi, dan makasih Imigrasi udah narik lagi dokumen saya," ungkap Siti.
Menurut Siti, jika keluarga Sha Wang memintanya dengan baik, dirinya pun akan sangat ikhlas.
"Kalau mereka ada niat baik datang ke sini, saya akan sambut," ujarnya.
Sementara itu, Siti mengaku belum tahu jika pihak KDEI akan memberikan pendampingan.
"Belum tahu, belum ada ngehubungin saya," kata Siti menjawab pertanyaan TribunnewsBogor.com di live tersebut.
Soal pendampingan dari KDEI itu sebelumnya disampaikan oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Karawang, Barlian Gunawan.
"Gak, gak ditolak (permintaan pendamping). Kamar dagang kita di sana siap (mendampingi Siti). Sudah komunikasi kok," kata Barlian Gunawan kepada TribunnewsBogor.com, Sabtu (17/6/2023).
Bahkan menurut dia, pihak TETO dan KDEI terus berkomunikasi soal pendampingan Siti ini.
"Sampai di Taiwan didampingi sama kedutaan kita di Taiwan, memastikan itu aja. Kalau sudah ada kepastian dijemput sama KDEI di Taiwan mungkin Siti mau, dan tidak ada keraguan lagi untuk berangkat," kata dia. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Ngotot Batal Pulangkan Sha Wang, Siti TKI: Dulu Kasih ke Saya Baik-baik, Sekarang Mintalah Baik-baik
# Sha Wang # Siti Aisah # Taiwan
Video Production: ahmadshalsamalkhaponda
Sumber: Tribunnews Bogor
TRIBUNNEWS UPDATE
China Luncurkan Senjata 'Monster 16 Laras', Hancurkan Ribuan Drone AS-Taiwan dalam Tembakan Beruntun
Sabtu, 12 April 2025
Tribunnews Update
Respons Taiwan soal Kebijakan Impor Baru Trump: Tawarkan Tarif Nol, Janji Tingkatkan Investasi di AS
Minggu, 6 April 2025
Tribunnews Update
China 'Kepung' Taiwan Pamer Kapal Induk hingga Senjata Utama Jet Tempur, Simulasi Invasi Besar
Jumat, 4 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Tentara China Kepung Taiwan, Kerahkan Kapal Induk hingga Puluhan Jet Tempur selama Latihan Militer
Kamis, 3 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.