LIVE UPDATE MANCANEGARA
AS Ungkap Hubungan Rusia-Iran Makin Mesra, Terima Ratusan Drone Iran untuk Serang Ukraina
TRIBUN-VIDEO.COM - Gedung Putih Amerika Serikat (AS) menyebut Rusia sedang memperdalam kerja sama pertahanan dengan Iran.
Disebutkan juga oleh Washington, Moskow telah menerima ratusan drone tempur buatan Iran yang digunakan untuk menyerang Ukraina.
Seperti dilansir VOA, pada Jumat (9/6) Gedung Putih mengutip informasi yang baru dideklasifikasi mengatakan drone atau Uncrewed Aerial Vehicles (UAV), dibuat di Iran.
Dikirim melintasi Laut Kaspia dan kemudian digunakan oleh pasukan Rusia saat melawan Ukraina.
Baca: Rudal Ukraina Bombardir Pengungsian Korban Banjir di Wilayah Kherson, Rusia-Ukraina Saling Tuduh
Juru bicara Gedung Putih John Kirby, Rusia menggunakan UAV Iran dalam beberapa pekan terakhir.
UAV tersbeut digunakan untuk menyerang Kyiv dan meneror penduduk Ukraina.
Sementara kemitraan militer Rusia-Iran tampak semakin dalam.
Kirby berujar, pihaknya prihatin Rusia bekerja sama dengan Iran untuk memproduksi UAV Iran dari dalam Rusia.
Kirby mengatakan AS memiliki informasi terkait Rusia menerima material dari Iran yang diperlukan untuk membangun pabrik pembuatan drone yang dapat beroperasi penuh pada awal tahun depan.
AS sebelumnya telah menjatuhkan sanksi terhadap para pejabat eksekutif Iran pada sektor produsen pertahanan terkait pasokan drone ke Rusia.
Teheran mengakui telah mengirim drone ke Rusia.
Baca: Tuduh Ukraina Serang Perumahan Warga di Voronezh Pakai Drone, Kremlin: Kami Terus Melawan
Namun, menyebut pengiriman itu dilakukan di masa lalu atau sebelum invasi dilancarkan ke Ukraina pada Februari 2022.
Seorang pejabat Gedung Putih, yang tidak disebut namanya, menyebut Iran telah mengirimkan ratusan drone tempur ke Rusia sejak Agustus tahun lalu.
Kirby mengatakan dukungan antara Rusia dan Iran mengalir dua arah.
Teheran mencari peralatan militer bernilai miliaran dolar dari Moskow yang mencakup helikopter dan radar.
Sementara itu, Rusia menawarkan kerja sama pertahanan yang belum pernah terjadi sebelumnya kepada Iran.
Termasuk rudal, elektronik dan pertahanan udara.
Dikatakan Kirby, hal itu merupakan kemitraan pertahanan skala penuh yang berbahaya bagi Ukraina, tetangga Iran, dan bagi komunitas internasional.
Kirby berujar, pihaknya terus mengerahkan segala cara yang dimiliki untuk mengekspose dan mengganggu aktivitas tersebut.
Termasuk dengan mengungkapkannya ke publik.
Bahkan pihaknya siap melakukan lebih banyak hal lagi.(*)
Artikel ini telah tayang di Voa Indonesia dengan judul AS: Rusia Terima Pasokan Ratusan Drone Iran untuk Serang Ukraina,
# Amerika Serikat # Rusia # Iran # drone
Reporter: Yustina Kartika Gati
Videografer: Ramadhan Aji Prakoso
Video Production: yohanes anton kurniawan
Sumber: VOA
Tribunnews Update
Rangkuman Perang India-Pakistan: Islamabad Balas New Delhi dengan Rudal, AS Umumkan Gencatan Senjata
11 jam lalu
Tribunnews Update
India dan Pakistan Sepakat Gencatan Senjata setelah Dimediasi AS, Trump: Saya Sangat Gembira
11 jam lalu
Tribun Video Update
Setelah Klaim Tembak Jatuh Jet Tempur India, Menhan Pakistan Sesumbar akan Beli Pesawat China-Rusia
11 jam lalu
Tribunnews Update
Pakistan Tak Takut Meski India Diperkuat Jet Tempur Prancis: Kami Bisa Beli dari China hingga Rusia
12 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Imbas Perang India-Pakistan Bawa Berkah Produsen Alat Tempur China, Mayoritas Saham Melonjak Tajam
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.