Kamis, 15 Mei 2025

Tribunnews Update

Belum Usai, Media Asing Soroti Tragedi Kanjuruhan soal Upaya Keluarga Korban Perjuangkan Keadilan

Rabu, 7 Juni 2023 20:19 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Media asing tak henti menyoroti tragedi Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur.

Terbaru, media asing melaporkan perjuangan keluarga korban tragedi yang masih mencari keadilan.

Satu di antaranya yakni Media Al Jazeera.

Al Jazeera memberi judul laporannya dengan "Indonesian stadium disaster families continue fight for justice".

Baca: Bahas Tragedi Kanjuruhan & Ancaman FIFA, Erick Thohir Ungkap Alasan Larangan Suporter Away di Liga 1

Seorang karyawan swasta, berinisial Angel, mengatakan dia biasanya menghadiri setiap pertandingan.

Termasuk saat kejadian pada (1/10/2022) ia mendapat kabar dari sang putra.

Angel meyampaikan pada Al Jazeera, ia berhasil masuk ke dalam stadion dan naik ke panggung kecil di depan area VIP.

Karena tempat itu sedikit lebih tinggi, Angel berharap putranya dapat melihatnya, atau dia dapat melihat putranya.

Angel pun menyaksikan di dalam stadion semua orang tampak diracuni.

Baca: Rekor Jumlah Penonton Terbanyak di Liga 1 Musim Ini, Lebihi Rekor Derbi Jawa Timur di Kanjuruhan

Keluarga korban tragedi Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur masih berupaya memperjuangan keadilan hingga saat ini.

Keluarga dari 135 orang yang tewas saat kerusuhan Oktober 2022, berharap semua yang terlibat dan berada di lapangan untuk bertanggung jawab. (Tribun-Video.com/ Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Media Asing Soroti Upaya Keluarga Korban Tragedi Kanjuruhan yang Masih Perjuangkan Keadilan

Host: Yustina Kartika
VP: Anggraini

# media asing # Tragedi Kanjuruhan # keluarga korban # keadilan

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Yustina Kartika Gati
Video Production: Anggraini Puspasari
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved