Senin, 12 Mei 2025

LIVE UPDATE MANCANEGARA

Cerdiknya Rusia Lawan Sanksi Barat, Prioritaskan Ini Hempaskan Prediksi Krisis Ekonomi Negara

Senin, 5 Juni 2023 13:45 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Rusia tak takut dengan sanksi Barat yang dijatuhkan secara bertubi-tubi.

Rusia menetapkan langkah untuk menjauhkan diri dari krisis keuangan negara.

Dikutip dari RT.com pada Senin (5/6/2023), Dewan Keamanan Rusia memberikan penjelasan.

Pihaknya memandang penguatan kedaulatan ekonomi sebagai prioritas utama.

Rusia berusaha untuk mengimbangi upaya Barat untuk memicu krisis keuangan di negara tersebut.

Diungkapkan, Dewan saat ini sedang berupaya meningkatkan kualitas hidup orang Rusia.

Tak hanya itu, Pemerintah juga memastikan stabilitas ekonomi makro dan pembangunan teritorial negara yang seimbang.

“Meningkatkan kualitas hidup orang Rusia, memastikan stabilitas ekonomi makro dan pembangunan teritorial negara yang seimbang,” ujarnya.

Dewan Keamanan Rusia menerangkan, pihaknya melakukan pengembangan langkah-langkah yang ditujukan untuk memblokir sanksi Barat.

"Mengembangkan langkah-langkah yang ditujukan untuk memblokir upaya Barat untuk mengelola krisis ekonomi di Rusia, yang membawa ancaman ketidakstabilan sosial di negara itu, juga bertindak sebagai fokus utama," kata Dewan Keamanan dalam sebuah pernyataan yang dilihat oleh kantor berita Interfax.

Sebagaimana diketahui, AS, UE, dan sekutu mereka telah memperkenalkan beberapa putaran sanksi yang belum pernah terjadi sebelumnya terhadap Rusia.

Hal ini sebagai respons peluncuran operasi militer Moskow di Ukraina.

Hukuman tersebut telah mempengaruhi seluruh sektor ekonomi Rusia, serta bisnis dan individu, termasuk Presiden Vladimir Putin.

(Tribun-Video.com/ RT.com)


Artikel ini telah tayang di RT.com dengan judul Russia sets priorities in tackling pressure from West

# Rusia # Barat # krisis ekonomi

Video Production: Dyah Ayu Ambarwati
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Rusia   #Barat   #krisis ekonomi

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved