Tribunnews Update
Pengakuan Siti TKW Taiwan Rela Rawat Anak Majikan di Indonesia: Ibunya Lebih Sayang Hewan Peliharaan
TRIBUN-VIDEO.COM - Siti seorang TKW rela merawat anak majikannya untuk dirawat di Indonesia seusai diasuh selama 6 tahun di Taiwan.
Siti rela merawat anak majikannya yang mengalami down syndrome tanpa mendapatkan gaji sepeserpun.
Siti mengaku, rela merawat Sha Wang karena majikannya justru lebih menyayangi binatang peliharaan daripada dirinya.
Kisah Siti yang ikhlas merawang Sha Wang ini menjadi perhatian pebisnis dan juga pegiat media sosial Faisal Soh.
Baca: Sosok Siti TKW Taiwan yang Bawa Anak Majikannya untuk Diasuh di Indonesia, Rela Urus Tanpa Digaji
Dalam pengakuannya, Siti menjelaskan bahwa Sha Wang selama ini memang diurus olehnya.
Hal ini karena ibu kandung Sha Wang lebih sayang anjing peliharaannya ketimbang Sha Wang.
Siti berasal dari Karawang Jawa Barat yang juga masih bergantung pada sang ibu.
Kendati begitu, Siti tetap kerja keras banting tulang untuk merawat Sha Wang.
Baca: Hampir Disuntik Mati Ibu, Inilah Sosok Sha Wang, Anak Majikan Taiwan yang Diboyong TKW ke Indonesia
Dalam sebulan, Siti harus merogoh kocek dalam-dalam.
Biaya kebutuhan hingga obat Sha Wang mencapai Rp3 juta perbulan.
"Rp3 jutaan dah, sama popok, obat, obat kejang, dia kalau enggak konsumsi obat dia down," akui Siti.
Siti juga punya tiga anak untuk dinafkahinya.
Untuk mencukupi kebutuhan hidup keluarganya, Siti membuka toko kelontong di rumahnya.
Baca: Jawaban Telak Ayah Sha Wang kepada Istri saat Cekcok sebelum Anaknya Dibawa TKW Pulang ke Indonesia
Dari penghasilan toko sembako dan jajanan tersebut, Siti mengambil semuanya untuk pengobatan Sha Wang.
"Ada anak tiga, itu pun dibantu neneknya. Saya aja masih dibantu sama mama," ujar Siti.
Lantaran merasakan kekurangan biaya, Siti kini berencana kembali menjad TKW.
Meski begitu, Siti mengaku tak rela bila Sha Wang dikembalikan ke Taiwan.
"Enggak tega, enggak (boleh Sha Wang dibawa ke Taiwan)," ujar Siti sembari menangis.
Siti sendiri sebelumnya merawat Sha Wang di Taiwan, anak majikannya itu.
Siti sudah bekerja di Taiwan selama enam tahun sebelum kembali ke Indonesia.
Selama bekerja di Taiwan, Siti biasanya menjaga Sha Wang pergi sekolah dan juga merawat Sha Wang setiap harinya.
"(Saya) TKW merawat dia ( Sha Wang) enam tahun, jaga sekolah, seharian sama dia," ujar Siti dilansir TribunnewsBogor.com pada Jumat (2/6/2023).
Siti sendiri berhasil mengurus Sha Wang sampai bisa berjalan dan kulitnya kembali normal.
Seusai 6 tahun bekerja, Siti pun akhirnya pulang ke tanah air.
Ayah Sha Wang yang sudah tua pun kemudian mencoba mencari pengganti Siti.
Namun sampai 7 kali TKW, tak adayang bisa mengurus Sha Wang.
"Pas enam tahun, saya bilang saya mau pulang (ke Indonesia). Ya udah ambil anak kaburan ( TKW lain), enggak cocok, malah dia sakit-sakitan, udah ada 7 ( TKW lain)," kata Siti.
"Kita coba ke panti asuhan tapi ditolak melulu, dia ( Sha Wang) kan enggak bisa pakai baju sendiri, harus dimandiin, dia enggak bisa," sambungnya.
Karena itulah, Siti akhirnya meminta izin membawa Sha Wang ke Indonesia. (Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Sosok TKI Taiwan Rela Bawa Anak Majikan Disabilitas ke Indonesia, Profesi Siti Sekarang Mengejutkan
# pengakuan # Siti # TKW # Taiwan # anak majikan
Reporter: Nila
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribunnews Bogor
Di Balik Layar
Pengakuan Orangtua Murid yang Pikul Meja Kursi ke Sekolah: Saya Emosi Disuruh Ganti
7 hari lalu
Tribunnews Update
Pengakuan Pria Bunuh Wanita Wonogiri gegara Ogah Nikahi: Ketakutan, Jasad Dicor demi Hilangkan Jejak
Jumat, 2 Mei 2025
Tribunnews Update
Teman Seangkatan Jokowi Pernah Beri Pengakuan soal Isu Ijazah UGM Palsu, Tunjukan Foto Ijazah Asli
Kamis, 17 April 2025
Tribunnews Update
Pengakuan Roy Suryo soal Kejanggalan Fatal Usai Lihat Skripsi Jokowi di UGM Soroti Lembar Pengesahan
Rabu, 16 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
China Luncurkan Senjata 'Monster 16 Laras', Hancurkan Ribuan Drone AS-Taiwan dalam Tembakan Beruntun
Sabtu, 12 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.