Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Rusia Turunkan Satelit Canggih Cosmos-2569, Buat Ukraina Tak Berkutik karena Pergerakannya Diintai

Selasa, 30 Mei 2023 10:06 WIB
Tribun Video

TRIBUN-VIDEO.COM - Posisi militer Ukraina kemungkinan tak lagi aman.

Pasalnya, Rusia akan meluncurkan satelit radar baru Cosmos-2569 yang digunakan untuk mengintai fasilitas militer di Ukraina.

Satelit radar Condor-FKA baru ini telah diluncurkan ke orbit pada Sabtu (27/5/2023).

Rata-rata, satelit ini akan melewati Ukraina dua kali sehari dan mampu menembak fasilitas militer dalam jangkauan radar dengan resolusi satu meteran.

Satelit tersebut memungkinkan untuk mengamati konsentrasi pasukan musuh.

Baca: Dihantui Ketakutan, Pasukan Ukraina Buru-buru Gempur Militer Rusia tapi Malah Berujung Meleset

Bahkan, pemindahan peralatan atau pembangunan benteng baru bakal terdeteksi.

Kemampuan pendeteksian ini lantaran adanya sebuah radar yang dikembangkan oleh Vega dipasang di satelit.

Hal ini memungkinkan Condor-FKA mampu menerima gambar radar resolusi tinggi dari permukaan bumi.

Radar tersebut dilengkapi dengan antena reflektor tipe payung ringan dan memberikan pengamatan di sebidang permukaan bumi yang sejajar dengan jalur penerbangan Condor.

Pengamatannya pun bisa dilakukan dalam kondisi cuaca apa pun dan kapan pun sepanjang hari.(Tribun-Video.com/ria.ru)

Artikel ini telah tayang di ria.ru dengan judul Источник: новый российский спутник будет вести разведку объектов ВСУ

# TRIBUNNEWS UPDATE # Rusia # Cosmos # Ukraina # Satelit

Editor: fajri digit sholikhawan
Reporter: Tri Suhartini
Video Production: Dedhi Ajib Ramadhani
Sumber: Tribun Video

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Rusia   #Cosmos   #Ukraina   #Satelit

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved