TRIBUNNEWS UPDATE
Update Serangan KKB: Jenazah Pratu Miftahul Arifin Belum Bisa Diangkat dari Jurang, Terkendala Cuaca
TRIBUN-VIDEO.COM - Jenazah Pratu Miftahul Arifin yang gugur akibat diserang kelompok kriminal bersenjata (KKB) hingga saat ini masih belum bisa dievakuasi.
Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menyebut, proses evakuasi terkendala cuaca.
Diketahui lokasi jenazah berada jurang sedalam 15 meter di Distrik Mugi, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan.
Baca: Imbas Prajurit TNI Diserang KKB di Kabupaten Nduga, Panglima TNI: Operasi Menjadi Siaga Tempur
Meski terkendala cuaca, Yudo memastikan pihaknya terus berupaya agar jenazah bisa segera diangkat.
"Karena cuaca proses evakuasinya terhampat, tetapi sedang diupayakan," kata Yudo, dikutip dari Tribun-Papua.com, Selasa (18/4).
Selain itu, TNI juga akan melakukan pencarian terhadap 4 prajurit TNI yang hilang.
Dari total 36 prajurit yang diserang, Yudo merinci 1 orang gugur, 4 terluka, 4 hilang, dan sisanya dalam kondisi baik.
Meski terus diserang KKB, Panglima TNI menegaskan operasi penyelamatan pilot Susi Air masih berlanjut.
Baca: Prajurit Terus Berguguran, Panglima TNI Ubah Status Operasi Lawan KKB Papua Jadi Siaga Tempur
Namun, statusnya kini ditingkatkan menjadi operasi siaga tempur.
Sementara itu, keluarga Pratu Miftahul Arifin berharap agar jenazah bisa segera diangkat.
Almarhum diketahui berasal dari Dusun Krajan, Desa Nangunan, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur.
Pratu Arifin gugur meninggalkan istrinya, Wakhida dan seorang putri yang masih berusia dua tahun.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul Prajurit TNI Gugur Diserang KKB di Nduga Papua, Panglima Yudo Margono: Saatnya Siaga Tempur!
Host: Agung Laksono
VP: Indra
# KKB # Nduga # Panglima TNI # Laksamana Yudo Margono # Pratu Miftahul Arifin
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Okwida Kris Imawan Indra Cahaya
Sumber: Tribun Papua
TRIBUNNEWS UPDATE
DPR Desak Panglima TNI Buka Suara soal Perintah Pengerahan Prajurit Siaga Jaga Kejagung dan Kejari
13 jam lalu
Tribunnews Update
Panglima TNI Melayat Korban Ledakan Amunisi di Garut, Beri Penghormatan & Sampaikan Duka Mendalam
20 jam lalu
Terkini Nasional
Kondisi Tak Biasa! Panglima TNI Malah Perintah Prajurit Siaga di Seluruh Kejati Kejari di Indonesia
1 hari lalu
Terkini Nasional
Ada Apa? Panglima TNI Perintah Prajurit Siaga Jaga Seluruh Kejati dan Kejari di Indonesia
2 hari lalu
Tribunnews Update
Panglima Minta TNI Perkuat Pengamanan Seluruh Kejaksaan, Koalisi Sipil Singgung Intervensi Militer
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.