Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Nasional

Kondisi Lukas Enembe Sangat Pucat, Susah Bicara, Kaki Tambah Bengkak selama 95 Hari di Rutan KPK

Sabtu, 15 April 2023 12:36 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pihak keluarga, Gubernur Nonaktif Papua, Lukas Enembe selama 95 hari berada di rumah tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi.

Menurut adik Lukas, Elius Enembe, semenjak Lukas ditahan KPK, Rabu (11/1/2023), kini kondisi sang kakak sangat berbeda.

Yakni, Lukas terlihat sangat pucat, semakin susah bicara dan kakinya tambah bengkak.

Selain itu, Elius Enembe menyebut, inkordinasi saat berjalan serta kondisi fisiknya semakin melemah.

Dilansir dari Tribunnews.com, Elius mengaku prihatin melihat kondisi kesehatan sang kakak.

Pasalnya, menurut Elius kondisi Lukas Enembe berubah sangat drastis.

Baca: RESMI! Lukas Enembe Jadi Tersangka Pencucian Uang, KPK Sebut Duit Hasil Korupsi Dipakai untuk Usaha

“Kemarin kami menemui bapak dan kami sangat heran sekaligus prihatin karena kelihatan kondisi bapak berubah sangat drastis. Mukanya pucat, fisik sangat lemah, suaranya juga makin kecil, mengeluh pusing juga, dan kakinya bengkak dan badanya agak drop begitu," jelas adik Lukas Enembe, Elius Enembe.

Kendati demikian, Elius Enembe dan pihak keluarga hanya bisa pasrah apabila terjadi hal yang tidak diinginkan terhadap Lukas selama di tahanan.

Meski pasrah, keluarga juga berupaya meminta pihak KPK agar membawa Lukas Enembe dilarikan ke Singapura.

Yakni, untuk menjalani pengobatan sebagaimana Lukas sebelumnya dirawat.

Pasalnya, Elius dan Lukas sudah percaya dengan pengobatan di Singapura.

Baca: KPK Tetapkan Lukas Enembe Sebagai Tersangka Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU)

Lanjut Elius turut meminta Ikatan Dokter Indonesia (IDI) bertanggung jawab atas menurunnya kesehatan Lukas.

Selain itu, meminta IDI untuk membuka suara dan mengungkapkan kondisi Lukas Enembe yang sesungguhnya kepada Publik.

Diketahui sebelumnya, KPK melakukan penangkapan Lukas Enembe saat tengah sakit gagal ginjal kronis.

Kemudian, Lukas disebut mengalami tekanan darah tinggi, gangguan jantung dan sejumlah sakit lainnya yang cukup serius.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com).

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul 95 Hari Ditahan KPK, Lukas Enembe Muncul dengan Muka Pucat dan Fisik Melemah

Host: Adilla Risna
Vp: Fegi Sahita

# KPK # Lukas Enembe # Fisik Melemah # Koruptor # Pengobatan

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Adila Ulfa Muna Risna
Video Production: Fegi Sahita
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Lukas Enembe   #KPK   #pengobatan   #koruptor

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved