Terkini Nasional
Disebut Batal karena Ricuh, Warga Malah Curiga Ida Dayak Diminta Obati Keluarga Pejabat Lebih Dulu
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Muamarrudin Irfani
TRIBUN-VIDEO.COM- Pengobatan alternatif Ida Dayak yang digelar di Madivif 1 Kostrad Cilodong, Kota Depok, diwarnai desak-desakkan.
Hal itu bermula ketika ribuan warga membentuk sebuah lingkaran di lapangan tembak yang berada di area Kostrad.
Petugas keamanan meminta masyarakat untuk tetap tertib sambil menunggu kedatangan Ida Dayak ke tempat tersebut.
Akan tetapi, masyarakat yang sangat antusias justru berdesak-desakkan berharap mendapatkan sentuhan ajaib dari Ida Dayak.
Di tengah himbauan petugas keamanan agar masyarakat membuat barisan yang tertib, tiba-tiba Ida Dayak muncul dan bergabung di tengah kerumunan ribuan masyarakat.
Meskipun Ida Dayak sudah mendapatkan pengawalan ketat dari anggota TNI, tingginya antusias masyarakat semakin tak terbendung untuk mendekati Ida Dayak.
Baca: Jauh-jauh Datang ke Depok, Warga Bekasi Kecewa Pengobatan Ida Dayak Batal: Capek Mending Mundur
Karena desak-desakkan yang semakin menjadi-jadi, petugas keamanan akhirnya menarik Ida Dayak dari tengah kerumunan masyarakat untuk meninggalkan area tersebut.
"Ibunya tarik, ibunya tarik ( Ida Dayak), udah batal, batal," ujar petugas keamanan menggunakan pengeras suara.
Belum sampai lima menit di tengah kerumunan warga, Ida Dayak pun terpaksa harus keluar dari kerumunan tersebut dengan pengawalan yang ketat.
Setelah Ida Dayak masuk ke dalam kendaraan roda empat berwarna hitam untuk meninggalkan lapangan tembak, terdapat salah satu warga berbaju merah meluapkan emosinya karena tidak bisa mendapatkan pengobatan.
Selain itu, terdapat juga seorang ibu-ibu yang menggendong anaknya menangis histeris usai kejadian itu.
Baca: Jauh-jauh Datang ke Depok, Warga Bekasi Kecewa Pengobatan Ida Dayak Batal: Capek Mending Mundur
Tak berselang lama, wanita berkerudung merah tersebut sempat kehilangan kesadaran hingga harus diangkat oleh anggota TNI untuk mendapatkan pertolongan.
Pada akhirnya, pengobatan alternatif Ida Dayak pada hari pertama di Markas Divif 1 Kostrad Cilodong, Kota Depok dibatalkan.
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Diwarnai Desak-desakan Warga, Pengobatan Ida Dayak di Cilodong Depok Dibubarkan
# Pejabat # Keluarga # Ricuh # Ida Dayak
Video Production: Danar Pamungkas Sugiyarto
Sumber: Tribunnews Bogor
Live Update
Sekda & Kepala BPKPD Belitung Timur Dikabarkan Mundur Dadakan, Ungkap Ingin Pindah ke Fungsional
15 jam lalu
Tribunnews Update
Habib Rizieq Sentil Pemerintah Tak Berani Berantas Ormas Preman yang Dibina Pejabat Tinggi
6 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.